Perkuat Pertahanan, Persiraja Banda Aceh Kedatangan Pemain Jebolan Piala Dunia U-17 

Habil Akbar. (Dok. Istimewa)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dani Randi (Banda Aceh)

Banda Aceh, VIVA - Persiraja Banda Aceh mendatangkan pemain jebolan Piala Dunia U 17 bernama Habil Akbar untuk memperkuat lini pertahanan Laskar Rencong.

Habil Akbar merupakan pemain utama di timnas Indonesia U-17, meski berposisi sebagai bek kiri dan kanan, ia memiliki naluri untuk mencetak gol. 

Bersama timnas, Habil yang saat ini berusia 18 tahun, sudah mengemas dua gol dalam tujuh pertandingannya bersama timnas.

Sebelum bergabung dengan Persiraja, Habil sejatinya sudah mendapatkan kontrak senior bersama tim PSIS Semarang di Liga 1 2024/2025.

"Benar. Habil sudah tiba di Aceh. Kita sudah periksa kesehatan dan pengecekan semua. Hasilnya bagus dan sudah kita ikat kontrak," kata Sekretaris Umum Persiraja, Rahmat Djailani, Minggu, 8 September 2024.

Menurut Rahmat, Persiraja memang mencari pemain U-21 yang merupakan regulasi Liga 2 2024/2025.

"Dia sudah punya jam terbang tinggi dan pengalaman di timnas, kita harap bisa mengimbangi pemain-pemain senior di Persiraja," katanya.

Dengan kehadiran Habil, skuad Persiraja saat ini sudah semakin lengkap. Apalagi jika melihat kuota senior di lini depan, Persiraja memiliki dua pemain asing, Eduardo Brandao dan Deri Corfe. 

Kemudian Andik Vermansah, Miftahul Hamdi hingga Vivi Asrizal yang sudah sangat matang di kompetisi Liga Indonesia.