Pelatih PSS Ancam Pemain yang Banyak Protes di Lapangan

Duel PSS Sleman vs Persis Solo
Sumber :
  • Instagram @persisofficial

SLEMAN – PSS Sleman gagal meraih poin maksimal saat menjamu tamunya Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Jumat 7 Juli 2023. PSS Sleman harus puas dengan skor 2-2 saat melawan Persis Solo

Terkait hasil imbang ini, pelatih PSS Sleman Marian Mihail enggan berkomentar tentang kepemimpinan wasit dalam laga tersebut. Mihail menyebut dirinya menghormati kepemimpinan wasit dalam setiap laga. 

"Saya tidak mau komentar soal wasit. Saya rasa keputusan yang diberikan profesional. Saya hormati,"kata Mihail usai laga. 

Mihail berpendapat protes terhadap wasit saat pertandingan justru akan mengganggu ritme permainan tim. Mihail mengaku sudah mewanti-wanti pemainnya agar tak terlalu banyak protes pada wasit dan fokus ke pertandingan.

Pelatih asal Rumania ini mengancam akan mengganti pemain yang terlalu banyak melakukan protes pada wasit. Hal ini diakui Mihail telah disampaikannya pada para pemain. 

"Pemain saya edukasi soal protes pada wasit. Saya akan ganti dia kalau terlalu banyak protes ke wasit. Itu bisa membuat masalah pada pertandingan," ungkap Mihail. 

"Saya menghormati wasit. Baik itu dalam pertandingan maupun di luar pertandingan," tegas Mihail. 

Laga antara PSS Sleman vs Persis Solo dipimpin oleh wasit Yudi Nurcahya. Kepemimpinan wasit ini sempat mendapatkan protes dari official PSS Sleman karena beberapa keputusannya dianggap kontroversial.