INFOGRAFIK: Piala AFF Incaran Timnas Indonesia
- VIVA
VIVA Bola – Timnas Indonesia akan berjuang di Piala AFF 2022. Ajang dua tahunan sepakbola Asia Tenggara ini belum pernah sekali pun dimenangkan oleh Skuad Garuda.
Pelatih Shin Tae-yong memikul beban untuk membawa Indonesia menjuarai Piala AFF 2022. Dia telah menentukan 23 pemain yang akan jadi andalan.
Indonesia akan menjalani petualangan di Piala AFF 2022 dari Grup A. Yang menjadi pesaing adalah Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.
Pertandingan pertama Indonesia dimulai pada 23 Desember 2022. Adalah Kamboja yang akan jadi tamu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Selang tiga hari kemudian, Indonesia berstatus sebagai tim tamu. Lawan mereka adalah Brunei yang menjadikan Kuala Lumpur Stadium, Malaysia sebagai kandang.
Pertandingan berat akan dijalani Indonesia pada 29 Desember 2022 di SUGBK. Thailand yang akan menjadi tamu Nadeo Argawinata dan kawan-kawan.
Pertandingan pamungkas Grup A Piala AFF 2022 yang dijalani Indonesia adalah melawan Filipina. Duel dilangsungkan di Rizal Memorial Stadium, Manila.
Capaian Indonesia di Piala AFF
Pada Piala AFF 2022, Indonesia mengandalkan tiga pemain naturalisasi, yakni Jordi Amat, Ilija Spasojevic, dan Marc Klok. Ketiganya diharapkan bisa memberi sumbangsih signifikan.
Suporter tentu tak ingin menunggu lebih lama lagi untuk melihat pasukan Merah Putih menggondol gelar juara. Apalagi harapan itu menebal seiring perkembangan Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Enam kali Indonesia berhasil sampai ke babak final, tapi selalu saja kalah dari lawan-lawannya. Pada edisi sebelumnya, status runner up mereka sandang, usai kalah dari Thailand.
Dalam tiga edisi beruntun, dari 2000 hingga 2004, bisa dibilang adalah periode pahit. Karena kekalahan di final selalu dirasakan oleh Skuad Garuda.
Indonesia juga tak boleh menganggap enteng lawan di Piala AFF. Ada momen di mana mereka gagal untuk melewati fase grup. Itu terjadi empat kali pada edisi 2007, 2012, 2014, dan 2018.