Kapten Timnas Indonesia U-20 Bongkar Makna Selebrasi Menembak

Kapten Timnas Indonesia U-20 Muhammad Ferarri
Sumber :
  • PSSI

VIVA Bola – Kapten Timnas U-20 Indonesia Muhammad Ferarri menjelaskan proses dan makna gol yang diciptakannya ke gawang Moldova dalam laga uji coba di Stadion Managat Ataturk, Turki, Selasa 1 November 2022.

Di pertandingan tersebut Timnas Indonesia U-20 menang dengan skor 3-1. Gol Garuda Muda dicetak oleh Rabbani Tasnim, Muhammad Ferarri, dan Marselino Ferdinan.

Ferarri menjadi pencetak gol pembalik keadaan di menit 73'. Lemparan ke dalam jauh Robi Darwis gagal diantisipasi dengan sempurna oleh kiper lawan di kotak penalti Moldova U-20.

Lalu, bola liar langsung diterima baik oleh Ferarri dan ditendang volley dengan keras ke dalam gawang Moldova U-20. Menurut Ferarri golnya ini sudah bagian dari skema dalam latihan.

"Kalau proses golnya memang seperti yang biasa dilakukan. Kami punya pelempar throw-in jarak jauh (Robi Darwis) sehingga harus kami manfaatkan sebaik mungkin," kata Ferarri dilansir dari laman resmi klub.

"Biasanya saya berada di tiang satu untuk duel bola. Tetapi gol kemarin saya menunggu di belakang karena beberapa kali saya coba di tiang pertama selalu gagal," sambungnya.

Selain itu, ada hal menarik yang terjadi selain gol yang tercipta dari kaki Ferarri. Setelah mencetak gol, Ferarri langsung berinisiatif melakukan selebrasi seperti menembak di depan kamera.

"Kalau selebrasi kemarin saya langsung selebrasi saja. Tidak ada artian khusus dalam selebrasi saya kemarin," tuturnya.

Timnas U-20 Indonesia akan kembali bersua dengan Moldova U-20 di laga kedua yang berlangsung pada 4 November mendatang. Setelah itu rencananya pemusatan latihan akan geser ke Spanyol.