5 Kali Uji Coba Jadi Modal Timnas U-17 di Kualifikasi Piala Asia U-17

Pemain Timnas Indonesia U-16.
Sumber :
  • www.pssi.org

VIVA Bola  Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti Tukiman, telah menentukan skuad yang akan berpartisipasi di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Terbaru, ia telah memulangkan sembilan pemain.

Kini, Timnas Indonesia U-17 berkekuatan 23 pemain. Mereka yang diboyong sebagian besar adalah pemain di Piala AFF U-16 2022 beberapa waktu lalu.

"Semua pemain kondisinya siap semuanya, kemarin kita sempat memulangkan 9 pemain, dan memang sebagian besar adalah pemain-pemain yang ikut AFF kemarin," kata Bima Sakti, Jumat 30 September 2022.

Pemain Timnas Indonesia U-16 saat melawan Filipina di Piala AFF U-16

Photo :
  • instagram.com/pssi

Lebih lanjut, Bima menerangkan kesiapan anak asuhannya jelang laga tersebut. Tidak hanya itu beberapa pertandingan uji coba sudah dilakukan untuk mengukur kekuatan tim.

"Dari persiapan kita ada lima kali melakukan uji coba dengan tim-tim lokal, melawan akademi yang ada di Jawa Timur, maupun Jawa Tengah. Terakhir kita melawan PPLP Kemenpora di hari Rabu," jelasnya.

Timnas Indonesia U-17 berada di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Indonesia berada satu tempat bersama Guam, Palestina, Malaysia, dan Uni Emirat Arab.

Guam menjadi lawan pertama bagi Timnas Indonesia U-16 pada 3 Oktober 2022. Lalu, Uni Emirat Arab dua hari setelahnya.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti Tukiman.

Photo :
  • VIVA/Cahyo Edi

Kemudian menghadapi Palestina pada 7 Oktober 2022 dan terakhir Malaysia pada 9 Oktober mendatang. Seluruh pertandingan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.

"Alhamdulillah persiapan kita sudah semakin mendekat ke hari H pertandingan tanggal 3, semua pemain dalam kondisi sehat dan baik," terang Bima.

"Kami memulai TC pasca Piala AFF kemarin, mulai tanggal 5 September sampai tanggal 25 di Yogyakarta, kemudian setelah itu sampai hari ini pindah ke Bogor," ujarnya.