Azrul Ananda Mundur dari Presiden Persebaya Surabaya
- Persebaya
VIVA – Azrul Ananda menyatakan mundur dari posisi Presiden Persebaya Surabaya di hadapan para pendukung Persebaya, Bonek-Bonita, di kantor Manajemenen Persebaya Kota Surabaya, Jawa Timur, pada Jumat, 16 September 2022.
Azrul tak memberikan alasan secara gamblang kenapa dia memilih mundur dari manajemen Bajul Ijo.
Keputusan itu diambil oleh Azrul setelah Manajemen Persebaya melakukan evaluasi hasil laga Persebaya melawan RANS FC di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada Kamis kemarin.
Dalam laga itu, Persebaya kalah dengan skor akhir 1-2. Akibatnya, Bonek mengamuk.
“Saya akan mundur dari CEO Persebaya,” kata Azrul di hadapan perwakilan Bonek yang disiarkan melalui YouTube Official Persebaya.
Kendati begitu, Azrul menegaskan bahwa dirinya dan manajemen tetap akan menuntaskan tugas hingga akhir musim Liga 1 BRI tahun ini.
Karena itu dia meminta tim, official dan Bonek, tidak khawatir. “Saya akan tuntaskan pekerjaan sampai Liga berakhir,” ujarnya.
Azrul mengaku tidak tahu siapa yang akan menggantilkan dirinya nanti untuk memimpin pengelolaan Persebaya. Menurutnya soal itu bukan kewenangan dirinya.
Hal yang pasti, putra dari Dahlan Iskan itu menegaskan bahwa Persebaya tetap ada dalam hatinya.
Karena itu, dia meminta para Bonek tidak terpengaruh dengan pengunduran dirinya. “Jadilah follower Persebaya, bukan follower Azrul Ananda,” tandasnya.