Pengakuan Vietnam Jelang Final: Ngeri Teror Suporter Indonesia

Para pemain Timnas Vietnam U-16 merayakan gol.
Sumber :
  • Twitter/@AFFPresse

VIVA Bola – Ada yang diwaspadai oleh Timnas Vietnam jelang menghadapi Timnas Indonesia U-16 di ajang Piala AFF U-16 2022. Yaitu teror suporter Indonesia, sampai-sampai mereka ingin ada pengamanan khusus. 

Untuk diketahui Indonesia berhasil menyegel tiket final ajang Piala AFF U-16 2022 usai menaklukkan Myanmar di babak semifinal pada Rabu malam WIB 10 Agustus 2022. Indonesia menang lewat drama adu penalti usai bermain imbang 1-1 waktu normal.

Sementara Vietnam menaklukkan Thailand dengan skor 2-0 di babak semifinal, waktu yang sama. 

Pemain Timnas Indonesia U-16.

Photo :
  • www.pssi.org

Jelang duel pelatih Vietnam, Nguyen Quoc Tuan mengungkapkan keresahannya soal suporter Indonesia yang kerap meneror. 

Sebelumnya klub dengan julukan The Golden Stars ini mendapatkan perlakuan tidak mengenakkan kala bertemu Indonesia di fase grup. Kala itu mereka mendapat teror yaitu dilempari botol.

Laga yang berkesudahan dengan kemenangan Indonesia 2-1 ini menurut Nguyen memberatkan Vietnam dan tidak ingin terulang lagi di Stadion Maguwoharjo. 

"Kami ingin permintaan khusus. Meminta pihak keamanan berada di sisi kami saat melakukan pemanasan," kaya Nguyen dalam keterangannya di konferensi pers jelang pertandingan. 

"Pemain kami akan mendapat tekanan. Ada baiknya kami mendapat keamanan," lanjut dia. 

Untuk diketahui duel antara Timnas Indonesia U-16 versus Vietnam nantinya digelar pada Jumat 12 Agustus 2022 pada pukul 20.00 WIB.