Shin Tae-yong Kecewa dengan Penyelesaian Akhir Timnas U-19
- VIVA / Robi Yanto
VIVA Bola – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyayangkan kegagalan timnya meraih kemenangan atas Vietnam di laga perdana Grup A Piala AFF U-19.
Timnas Indonesia U-19 ditahan imbang 0-0 oleh Vietnam di Stadion Partiot Candrabhaga, Bekai, Sabtu malam WIB, 2 Juli 2022.
Sejatinya, Timnas U-19 memiliki banyak peluang untuk mencetak gol pada laga ini. Namun, para pemain Garuda Nusantara gagal memanfaatkannya dengan baik.
Shin Tae-yong pun mengakui penyelesaian akhir para pemainnya masih kurang. Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, seharusnya Timnas U-19 bisa cetak banyak gol.
"Memang saya mengakui finishing kami di laga ini kurang baik, untuk cetak gol perlu timing umpan yang baik dan kecepatan bola juga harus pas," kata Shin.
"Itu yang akan kami perbaiki. Seharusnya kami bisa cetak banyak gol, tetapi kami tidak bisa melakukan itu di laga ini," ungkap Shin.
Selanjutnya, Timnas U-19 akan menghadapi Brunei Darussalam pada Senin 4 Juli 2022. Di atas kertas, Timnas U-19 berpeluang besar untuk meraih kemenangan.
Sebab, Brunei di laga perdana hancur lebur dibantai Myanmar. Mereka kalah tujuh gol tanpa balas.
Terkait lawan Brunei, Shin Tae-yong akan memutar otak agar timnya tidak membuang-buang peluang lagi.
"Memang Brunei kalah besar hari ini, sedangkan kami seri. Jadi memang kami harus memikirkan segala sesuatunya, banyaknya gol atau tidaknya, dan kami akan mempersiapkan strategi dan starting XI untuk laga lawan Brunei," imbuhnya.