Antusiasme Bek Tangguh Madura United Sambut Piala Menpora 2021

Bek Madura United, Fachruddin Wahyudi Aryanto
Sumber :
  • instagram.com/fachruddinjt/

VIVA – Laga seru bakal tersaji di laga perdana Grup C Piala Menpora antara Madura United menghadapi PSS Sleman. Pertandingan kedua tim digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa 23 Maret 2021. 

Bek tangguh Madura United, Fachruddin Aryanto, mengaku sudah tidak sabar kembali menjalani pertandingan setelah vakum lama akibat kompetisi Liga 1 dihentikan Maret 2020 lalu. 

"Bersyukur kita bisa main bola lagi setelah satu tahun lebih gak ada kompetisi, gak ada kompetisi resmi," kata Fachrudin kepada wartawan. 

Menghadapi pertandingan nanti, Fachrudin mengaku siap tempur. Apalagi, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab telah melakukan persiapan semaksimal mungkin selama tiga pekan. 

"Persiapan tim mungkin semua seperti yang coach bilang, sebagai pemain harus siap menghadapi pertandingan besok. Mudah-mudahan apa yang dipersiapkan tiga minggu kemari bisa berjalan sesuai yang diharapkan," tuturnya.

Di samping itu, pemain berusia 32 tahun ini meminta suporter Madura United untuk tidak datang ke stadion. Mengingat, laga digelar tanpa penonton dan demi mencegah penyebaran COVID-19. 

"Turnamen ini uji coba tergantung keberhasilan turnamen ini untuk liga, jadi mohon dengan sangat suporter dukung kita dari rumah jangan sampai datang ke stadion," harapnya.