Tekad Persija Tutup Liga 1 2019 dengan Manis

Skuat Persija saat merayakan gol Marko Simic.
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA –  Liga 1 2019 segera berakhir. Akhir pekan ini, seluruh klub peserta bakal melakoni laga terakhirnya. Tentunya, setiap klub bertekad memberikan penampilan terbaik agar bisa mengakhiri musim dengan baik. Begitu juga dengan Persija Jakarta.

Macan Kemayoran ingin menutup musim dengan kemenangan saat bertandang ke markas Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Sabtu 21 Desember 2019. Setidaknya, dengan tambahan tiga poin, Andritany Ardhiyasa cs berpeluang untuk finis di posisi 10 besar.

"Paling tidak semua pemain sudah sepakat laga terakhir harus menang. Siapa pun yang main harus performa terbaik. Kalteng memang sudah degradasi tapi pasti mereka berusaha menang apalagi main di kandang,” ujar asisten pelatih, Sudirman, dikutip situs resmi klub.

Ditambahkan Sudirman, target tersebut berpeluang besar untuk diwujudkan lantaran pemainnya saat ini berada dalam kondisi yang sangat siap. Meski, di laga terakhirnya kalah 1-2 dari Persebaya Surabaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

"Persiapan memang sedikit perubahan karena adanya perubahan jadwal. Tapi pemain siap semua dan tentunya kita ingin buat terbaik di sana. Cari kemenangan di laga terakhir,” tutur Sudirman.

Persija saat ini berada di peringkat ke-13 klasemen sementara dengan poin 41. Sedangkan nasib buruk harus diterima Kalteng Putra.

Laskar Isen Mulang harus terpental ke Liga 2 musim depan. Mereka terbenam di dasar klasemen dengan hanya mengoleksi 31 poin dari 33 laga yang telah dijalani.