Borneo FC Tetap Sebut Persija Sebagai Tim Kuat
VIVA – ?Borneo FC menghadapi Persija Jakarta pada laga tunda pekan keempat Liga 1. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Senin, 11 November 2019.
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez menargetkan poin penuh saat menghadapi Persija. Meskipun pada laga ini, Borneo berstatus sebagai tim tamu. Gomes mengatakan, ia akan memberikan yang terbaik di pertandingan tersebut.
"Kami akan menjalani pertandingan penting, karena Persija adalah tim besar apalagi mereka bermain di kadang. Kami targetkan tiga poin," kata Gomez.
"Sekali lagi kami tidak ada masalah dengan tim kami. Dari 23 pertandingan kami hanya kalah dua kali, kami ingin melanjutkan tren bagus tersebut. Kami berusaha untuk finis di dua besar," tambahnya.
Sementara itu, Gomes menilai, semua pemain Persija patut diwaspadai. Apalagi Macan Kemayoran merupakan juara bertahan Liga 1.
"Saya tidak mau melihat posisi saat ini, sekali lagi mereka tim yang kuat. Semua pelatih Persija bagus. Pemain mereka masih sama, tidak hanya satu, tapi seluruh pemain," jelasnya.
Baca juga
Fakhri Husaini Pamit Usai Bawa Timnas U-19 ke Piala Asia, Ada Apa?
Ulah Timnas Indonesia U-19 yang Bikin Pelatih Korut Kesal?
ManCity Protes, Premier League Buka Suara