Menpora Restui Usulan Stadion Utama Riau Jadi Venue Piala Dunia U-20

Stadion Utama, Riau.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Riau, Doni Aprialdi mengatakan, Stadion Utama Riau layak menjadi salah satu venue untuk Piala Dunia U-20 2021 mendatang.

Sejauh ini ada sepuluh stadion yang telah diusulkan dari berbagai daerah. Sementara Stadion Utama Riau memiliki kualifikasi A Plus.

"Stadion Utama Riau memang dibuat standar internasional, jadi kesiapan Riau dalam ajang Piala Dunia U-20 tahun depan telah disampaikan ke Menpora. Bahkan Menteri sangat menyetujuinya," kata Doni Aprialdi kepada VIVAnews, Rabu 30 Oktober 2019.

Doni mengaku dirinya turut hadir bersama rombongan Gubernur Riau, Syamsuar dalam pertemuan bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali di Jakarta.

Menurut Doni, Menpora sangat merespon akan kesiapan Riau dalam kegiatan olahraga bergengsi tersebut. Sesuai dengan usulan Stadion Utama Riau menjadi bagian dari venue Piala Dunia U-20, pihak kementerian akan mengusulkan ke FIFA. 

"Sudah dapat restu dari Menteri jadi kita akan bersiap untuk menunggu kabar selanjutnya," kata Aprialdi.