Menyedihkan, Suporter Lakukan Diskriminasi Gender di Liga 1 Putri

Pertandingan Liga 1 Wanita, Persija vs Persib
Sumber :
  • pssi.org

VIVA Sepakbola wanita Indonesia sedang berkembang. Bukan cuma untuk tim nasional, tetapi juga sudah ada kompetisi yang diikuti oleh klub-klub profesional di Tanah Air.

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) memberi nama kompetisi itu Liga 1 Putri. Persija Jakarta, Persib Bandung, Arema FC, Persebaya Surabaya, PSIS Semarang, Persipura Jayapura, Tira Persikabo, PSS Sleman, PSM Makassar dan Bali United turut ambil bagian pada kesempatan perdana ini.

10 klub itu memberi jawaban atas keprihatinan para penggemar sepakbola wanita yang sejak lama menanti adanya kompetisi. Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria pun memberi apresiasi kepada mereka.

"Kepada klub peserta, kami sampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi. Mari sama-sama kita bangkitkan sepakbola wanita di Indonesia dengan kompetisi yang sehat dan berkelanjutan," kata Tisha, dikutip dari laman resmi PSSI.

Sayangnya, ketika pesepakbola wanita Indonesia sudah senang dan antusias tampil di kompetisi resmi, justru sikap tak terpuji ditampilkan oleh para suporter. Terjadi diskriminasi gender yang diperlihatkan melalui meme dan juga spanduk untuk memberi psywar terhadap tim lawan.

Meme dan spanduk diskriminasi gender itu sudah bertebaran di media sosial, baik Facebook, Twitter, atau Instagram. Tidak sedikit pula orang yang mengutuk sikap negatif suporter tersebut.

PSSI wajib untuk bertindak atas masalah ini. Jangan sampai sejarah mereka menggulirkan kompetisi sepakbola wanita untuk kali pertama sepanjang sejarah malah jadi terkesan buruk.