Lagu Rasisme di Bhayangkara FC Vs Arema FC, Hamka Hamzah Bereaksi

Bek Arema FC, Hamka Hamzah (kiri) saat melawan Persib Bandung.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Novrian Arbi/foc.

VIVA – Kapten Arema FC, Hamka Hamzah, bereaksi atas nyanyian rasis yang terdengar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu 30 Maret 2019 sore WIB, saat laga babak 8 Besar Piala Presiden melawan Bhayangkara FC. Baginya, hal semacam itu tak boleh terdengar lagi.

Sempat terlihat bagaimana Hamka menghadap ke arah suporter Arema FC yang ada di tribun. Dia membentuk kode tanda meminta nyanyian rasis dihentikan.

"Yang pertama, saya berharap tidak ada lagi di dunia suporter itu saling mengejek. Walaupun Aremania itu suporter saya sendiri, kalau memang tidak bagus ya harus dibilang begitu," tutur Hamka, saat ditemui wartawan usai pertandingan.

"Yang bikin rejeki kita jauh, mungkin salah satunya itu. Saya sudah berikan kode, Alhamdulillah ada yang melihat dan berhenti melakukan itu," imbuhnya.

Pria 35 tahun itu mengatakan tidak bakal lelah berkampanye untuk menghentikan aksi-aksi rasis suporter. Bukan cuma di lapangan, melalui media sosial pun dia kerap memberi imbauan.

"Saya selalu melakukan itu. Saya sampaikan di Malang dan media sosial. Sudahilah. Sepakbola kita menuju ke arah lebih baik, suporter mengapa tidak. Dan akhirnya akan berprestasi buat kita semua," ujar Hamka.

Pada pertandingan melawan Bhayangkara FC, Singo Edan sukses menang dengan skor 4-0. Mereka berhak lolos ke semifinal dan akan berhadapan dengan Kalteng Putra. (one)