Vigit Waluyo Buka Mulut, Ada Judi di Balik Skandal Pengaturan Skor

Tersangka kasus pengaturan skor, Vigit Waluyo
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Umarul Faruq

VIVA – Wakil Ketua Satuan Tugas Anti Mafia Sepakbola, Brigjen Pol Krishna Murti, mengaku pihaknya menemukan indikasi judi di balik kasus dugaan pengaturan skor yang tengah ditangani.

Hal ini diketahui dari keterangan salah satu tersangka kasus tersebut, yakni pemilik klub PS Mojokerto Putra (PSMP), Vigit Waluyo. Bukan hanya di dalam, bahkan judi bola ini melibatkan orang dari luar negeri.

"Satu tersangka yang kami periksa menyatakan itu ada, dari luar (negeri), main. Satu tersangka yang kita periksa menjelaskan detail soal itu, Saudara VW (Vigit Waluyo). (Yang ikut judi) luar, dalam," ucap Krishna di Kantor Divisi Humas Polri, Sabtu 16 Februari 2019.

Krishna menambahkan, VW juga mengaku dapat aliran dana dari bandar guna memenangkan klub yang sudah dipasang. Perjudian dalam sepak bola diakui memang terjadi di negara luar, tapi dia menegaskan hal itu tidaklah dibenarkan.

"Kalau saudara tersangka (VW) itu ada dia (menerima uang dari bandar)," kata Krishna.

"Yang jadi problem, dia pasang pertandingan yang sudah terlihat statistiknya. Kemudian dia berkeinginan taruhannya menang. Itu yang dilakukan pemain judi. (Karena itu) orang masang ke luar negeri kemudian mereka main di dalam supaya yang dipasang menang," ujarnya.