Pelatih Venezuela Ungkap Strategi Lama di Sepakbola
- Reuters/Jorge Adorno
VIVA.co.id – Pelatih Venezuela, Rafael Dudamel mengeluarkan pernyataan mengejutkan terkait dengan pertandingan melawan Paraguay di kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL. Dudamel mengatakan, beberapa wanita memasuki hotel dan menuju kamar pemainnya.
Dikutip dari Dailymail, menurut Dudamel, wanita tersebut dikirim untuk mengalihkan perhatian pemain. Selain itu, mereka ingin pemain Venezuela kelelahan ketika bertarung melawan Paraguay.
"Ada beberapa wanita yang berkunjung ke hotel kami semalam (Senin). Tapi pemain sepakbola telah berubah. Kami tidak terkejut dengan kedatangan wanita tersebut, saya tidak tahu siapa yang mengirim. Tapi ini strategi lama," kata Dudamel.
Venezuela akhirnya memenangkan pertandingan melawan Paraguay dengan skor tipis 1-0, Rabu 11 Oktober dini hari WIB. Pertandingan tersebut sangat penting bagi Paraguay.
Paraguay membutuhkan kemenangan agar bisa lolos ke Piala Dunia 2018 Rusia melalui jalur playoff. Sayangnya dengan kekalahan tersebut, Paraguay kalah dari Peru yang hanya unggul dua poin.
Venezuela sendiri merupakan tim juru kunci karena hanya meraih dua kemenangan dari 18 pertandingan. Brasil, Argentina, Uruguay dan Kolombia sudah memastikan tiket ke final Piala Dunia.
Sedangkan Peru akan menjalani laga playoff melawan Selandia Baru. Peru menempati peringkat kelima klasemen akhir CONMEBOL, sedangkan Paraguay di posisi tujuh.