Ulah Suporter Tim Jerman Ancam Arsenal ke Jurang Sanksi

Suasana penonton laga Liga Europa, Arsenal vs FC Koeln di Emirates Stadium.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Arsenal terancam sanksi dari UEFA. Itu setelah terjadi kericuhan di laga kontra FC Koeln dalam matchday 1 Liga Europa, Kamis 14 September 2017 atau Jumat dini hari WIB.

Laga Arsenal vs FC Koeln sempat tertunda selama satu jam. Penyebabnya, sebanyak 20 ribu fans FC Koeln memaksa masuk ke Emirates Stadium dengan menerobos pagar keamanan.

Jumlah suporter FC Koeln memang melebihi kuota yang sudah ditetapkan. Padahal, di awal, kubu Arsenal hanya menyediakan 3.000 tiket untuk suporter tim tamu.

Akibatnya, kericuhan terjadi antara pihak keamanan dengan suporter FC Koeln. Polisi pun mengunci pintu masuk ke 60 ribu tempat duduk yang sudah dipesan.

Dilansir Daily Mirror, awalnya laga ingin dibatalkan. Namun, ada pertimbangan bahwa jika dibatalkan, bisa jadi kericuhan meluas.

Pihak keamanan akhirnya mengambil inisiatif untuk menyatukan suporter Arsenal dan Koeln dalam satu tribun. Mereka juga menambah personel yang bertugas.

Dengan kondisi seperti ini, Arsenal terancam sanksi dari UEFA karena dianggap tak bisa menjamin keamanan pertandingan. Koeln pun terancam sanksi karena gagal mengendalikan suporternya. (one)