VIDEO: Dihantam Gulungan Tisu, Drone Rusak Seketika

Ilustrasi drone.
Sumber :
  • www.pixabay.com/MabelAmber

VIVA.co.id – Dengan berkembangnya teknologi, banyak pertandingan sepakbola bisa dinikmati dari berbagai sudut. Dengan munculnya drone, penonton bisa menyaksikan laga dari sudut pandang yang lebih luas.

Drone atau kamera yang dipasang pada perangkat menyerupai helikopter bisa dengan bebas mengambil gambar dari atas. Dengan satu orang operator, drone bebas terbang mengambil gambar dari sudut terbaik.

Ada kejadian unik dari pertandingan sepakbola liga Argentina. Lebih tepatnya saat tim Gimnasia de Mendoza melawan Mitre, di mana kedua tim sama-sama berjuang mengamankan tempat di kasta Nacional B.

Drone diterbangkan sebelum laga dimulai. Tapi, drone tersebut seketika rusak akibat sebuah lemparan gulungan tisu yang dilempar suporter, dikutip Mirror.

Beruntung tidak ada menjadi korban dari kejadian ini. Ada pun kerugian adalah dialami si pemilik drone, yang harus mengeluarkan biaya ekstra untuk memperbaiki barang yang terbilang mahal tersebut.

Pertandingan yang dilangsungkan di Estadio Victor Antonio Legrotaglie itu dimenangkan Gimnasia de Mendoza dengan skor 2-0. Gol tercipta di menit 44 dan 68.