Klub China Goda Mantan Manajer Inggris dengan Gaji Besar

Manajer Timnas Inggris, Roy Hodgson.
Sumber :
  • Zimbio.com

VIVA.co.id – Mantan manajer Timnas Inggris, Roy Hodgson mendapatkan tawaran dari klub Liga Super China. Liga Super China rela membayar mahal untuk mendatangkan Hodgson. 

Gaji yang ditawarkan tersebut sekitar dua kali lipat dari yang ia terima saat menjadi manajer The Three Lions. Gaji yang ditawarkan kepada Hodgson mencapai £8 juta (sekitar Rp127 miliar) per tahun. 

Dulu ketika manajer berusia 69 tahun ini menangani Timnas Inggris, Hodgson hanya mendapatkan bayaran Rp55 miliar per tahun. Hogdson yang mengundurkan diri dari manajer Inggris sejak Juni lalu, saat ini masih belum memiliki klub. 

Mirror melaporkan, menurut agen Hogdson, setelah tidak lagi menjadi manajer tawaran terus berdatangan kepada mantan manajer West Bromwich Albion ini. Hogdson sendiri hingga saat ini belum memberikan keputusan.   

Namun, tawaran gaji yang cukup besar tersebut kemungkinan akan membuat Hodgson mempertimbangkannya. Dengan kekuatan uang yang besar, klub-klub di Liga Super China mendatangkan mantan manajer top. 

Sven Goran Erikson yang pernah menjadi manajer Inggris kini menangani Shanghai SIPG. Kemudian mantan pelatih Brasil, Luiz Felipe Scolari berlabuh di Guangzhou Evergrande. Lantas ada mantan manajer Manchester City, Manuel Pellgrini kini melatih Hebei China Fortune. 

(mus)