Ribery: Griezmann Bukan Pemain Kelas Dunia
- REUTERS/Miguel Vidal
VIVA.co.id - Franck Ribery menilai bila Antoine Griezmann bukanlah seorang pemain kelas dunia. Menurut pemain asal Prancis ini, butuh waktu lama bagi pemain Atletico Madrid itu untuk bisa mencapai hal tersebut.
Sejak bergabung dengan Atletico, Griezmann memang tampil impresif dan membuatnya menjadi incaran banyak klub besar di Eropa. Pemain timnas Prancis itu tercatat sudah mencetak 63 gol dari 115 penampilan di seluruh kompetisi.
Penampilannya kian menuai pujian kala membawa Prancis ke final Piala Eropa 2016, walau akhirnya kalah dari Portugal. Pada ajang tersebut, dia menjadi top skorer dengan enam gol plus gelar pemain terbaik.
Kondisi tersebut yang membuat Griezmann dinilai layak disejajarkan dengan pemain seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Akan tetapi, Ribery menolak anggapan tersebut dan menilai Griezmann masih harus membuktikan diri.
"Griezmann sudah tampil sangat hebat musim lalu. Tapi Anda harus bisa tampil konsisten jika ingin menjadi pemain kelas dunia. Orang-orang kadang terlalu cepat mengatakan seseorang adalah pemain fantastis dan pantas memenangi Ballon d'Or hanya karena penampilan oke semusim. Saya tidak setuju," kata Ribery dilansir Bild.
"Bagi saya, Anda harus membuktikan diri selama lebih dari 10, 12, atau 15 tahun jika ingin dianggap sebagai yang terbaik. Lakukan itu dan saya akan memberi selamat kepada Anda," sambung rekan setimnya di timnas Prancis ini.