Dua Gol Blas Perez Bawa Panama Tekuk Bolivia

Duel Bolivia melawan Panama
Sumber :
  • Reinhold Matay-USA TODAY Sports

VIVA.co.id – Panama berhasil meraup poin penuh di laga penyisihan Grup D Copa America Centenario 2016. Mereka sukses menekuk Bolivia 2-1 dalam laga yang berlangsung di Camping World Stadium, Orlando, Selasa pagi WIB, 7 Juni 2016. Blas Perez menjadi bintang kemenangan Panama dengan memborong 2 gol.

Panama menyerang di awal-awal pertandingan. Di menit ketiga, tendangan dari Blas Perez mampu diblok. Bola rebound disambar Gabriel Torres, namun masih melebar dari gawang Bolivia.

Setelah beberapa kali menekan, Panama akhirnya mampu mencetak gol di menit 11. Perez sukses memperdaya kiper Bolovia, Carlos Lampe, usai menerima umpan Alberto Quintero dari sisi kiri.

Bolivia mampu menyamakan kedudukan di menit 54. Juan Carlos Arce berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Tendangan bebas dari Martin Smedberg gagal dihalau dengan sempurna oleh barisan pertahanan Panama. Ini dimafaatkan oleh Arce untuk mencetak gol.

Setelah itu, Panama dan Bolivia silih berganti menyerang. Namun, pada akhirnya Panama yang berhasil memetik kemenangan, lewat gol di menit 87.

Aktornya lagi-lagi Perez. Gol ini berawal dari pergerakan Abdiel Arroyo yang berlari ke daerah pertahanan Panama. Dia mengirimkan umpan matang yang diselesaikan dengan sempurna oleh Perez.

Skor 2-1 untuk kemenangan Panama bertahan hingga pertandingan berakhir. Hasil ini membuat Los Canaleros untuk sementara memimpin Grup D, dengan raihan 3 poin. Pukul 09.00 WIB nanti, ada duel seru yang mempertemukan Argentina kontra Chile.

Susunan Pemain

Panama: Jaime Penedo; Adolfo Machado, Felipe Baloy, Harold Cummings (Luis Henriquez 63'), Roderick Miller; Armando Cooper (Abdiel Arroyo Molinar 74'), Anibal Godoy, Gabriel Gomez, Alberto Quintero; Blas Perez, Gabriel Torres (Luis Tejada 56')
 
Bolivia: Carlos Lampe; Ronald Eguino (Alejandro Melean 46'), Nelson Cabrera, Edward Zenteno; Diego Bejarano, Fernando Saucedo (Jhasmani Campos 46'), Pedro Azogue, Marvin Bejarano; Martin Smedberg, Juan Carlos Arce, Yasmani Duk (Rodrigo Ramallo 87')