Jadwal Siaran Langsung Copa America, 5 Juni 2016

Brasil akan menghadapi Ekuador di Copa America Centenario.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Ajang Copa America Centanario 2016 baru saja digelar. Di laga pembuka, tuan rumah Amerika Serikat takluk 0-2 dari Kolombia di Levi's Stadium, Sabtu pagi WIB, 4 Juni 2016.

Laga-laga seru di Copa America kembali dihelat esok hari, Minggu, 5 Juni 2016. Ada tiga pertandingan yang akan berlangsung, dan semuanya disiarkan langsung Kompas TV.

Dimulai pukul 04.00 dini hari WIB. Kosta Rika dan Paraguay akan bertemu di penyisihan Grup A, di Camping World Stadium, Orlando. Laga antara dua tim kuda hitam ini diprediksi akan menarik.

Kosta Rika dan Paraguay mampu mencetak prestasi apik di turnamen besar terakhir. Kosta Rika menembus perempat final Piala Dunia 2014. Sedangkan Paraguay sukses menjadi semifinalis Copa America 2015.

Setelah itu ada dua pertandingan di penyisihan Grup B. Haiti akan menghadapi Peru di Century Link Field, Seattle. Peru yang sukses menempati posisi tiga di Copa America 2015, tentunya bertekad kembali mengejutkan.

Di laga lainnya, salah satu favorit juara, Brasil akan menghadapi Ekuador di Rose Bowl, Pasadena. Ini bisa menjadi ujian bagi tim besutan Carlos Dunga, setelah harus kehilangan beberapa pemain andalan.

Berikut jadwal siaran langsung Copa America, 5 Juni 2016:
04.00 WIB - Kosta Rika vs Paraguay - Kompas TV
06.30 WIB - Haiti vs Peru - Kompas TV
09.00 WIB - Brasil vs Ekuador - Kompas TV

(ase)