Benzema Minta Dipertemukan dengan Valbuena di Pengadilan

Karim Benzema dan Mathieu Valbuena
Sumber :
  • REUTERS/Charles Platiau/Files
VIVA.co.id - Karim Benzema meminta dipertemukan langsung dengan Mathieu Valbuena di pengadilan dalam lanjutan persidangan kasus pemerasan. Permintaan tersebut disinyalir karena striker yang bermain untuk Real Madrid ingin menjelaskan kepada Valbuena bahwa ia tidak terlibat dalam persekongkolan jahat ini.

Sejak dimulainya penyelidikan oleh pengadilan, Benzema memang tidak diizinkan untuk bertemu langsung dengan Valbuena. Kebijakan tersebut guna menghindari konflik kepentingan di antara keduanya.

(Baca juga: Martial Seret Gol di MU, Ini Respons Van Gaal)


Benzema ditetapkan menjadi tersangka karena dituduh terlibat dalam pembocoran video skandal seks ketika Valbuena bermain untuk tim nasional Prancis. Rekaman tersebut menjadi alat bagi sekelompok penjahat untuk melakukan pemerasan terhadap Valbuena.


"Permintaan telah diajukan ke pengadilan, dan prosesnya sedang berlangsung," ungkap Alain Jakubowicz, selaku pengacara Benzema dikutip dari
Le Parisien
.




Pihak Benzema sendiri sebenarnya sangat ingin permasalahan di pengadilan cepat tuntas. Sebab, akibat adanya penetapan tersangka, pemain berusia 27 tahun tersebut dicoret dari skuad tim nasional Prancis.


Dan jika hingga beberapa bulan ke depan proses pengadilan tak kunjung tuntas. Bukan tidak mungkin, posisinya sebagai ujung tombang Timnas di Piala Eropa 2016 nanti jadi terancam.