Lawan Skotlandia, Jerman Tak Mau Eksperimen

Pelatih Jerman Joachim Loew
Sumber :
  • REUTERS/Kacper Pempel
VIVA.co.id - Laga penentuan akan dilakoni oleh Jerman pada Senin, 7 September 2015 atau Selasa dini hari WIB. Bertandang ke Hampden Park, Glasgow, Jerman bakal menghadapi tuan rumah, Skotlandia, dalam lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup D.

Duel ini memang menentukan bagi Jerman karena jika mampu meraih kemenangan maka mereka akan memastikan diri lolos ke Prancis. Pelatih Jerman, Joachim Loew, menegaskan raihan tiga poin di laga malam nanti menjadi harga mati.

Loew pun mengaku akan mempertahankan the winning team saat menghadapi Skotlandia. Pria 55 tahun tersebut menegaskan tak mau melakukan eksperimen di timnya.

Mario Goetze yang biasanya bermain di sektor sayap, kembali dimainkan sebagai false 9. Menurut Loew, strategi ini sangat ampuh di beberapa pertandingan.

"Goetze memang menjadi pemain penting bagi saya di laga penentuan. Dia punya bakat untuk mencetak gol melawan tim besar. Bakat yang tak dimiliki banyak pemain. Dia juga bisa beroperasi di berbagai posisi, sebagai nomor 10 atau lebih ke depan," ujar Loew seperti dilansir Daily Mail.

Jerman sebenarnya lebih diunggulkan ketimbang Skotlandia di pertandingan dini hari nanti WIB. Namun, Loew menilai pasukannya tak akan meraih kemenangan dengan mudah.

Kekalahan dari Georgia, disebut Loew, akan memacu daya juang Skotlandia. Loew memprediksi Skotlandia bakal bermain terbuka demi bisa meraih tiga poin agar asa lolos ke Prancis tetap terbuka. (Baca: Jerman Waspadai Amuk Skotlandia)