Lawan El Salvador dan Kosta Rika, Timnas Argentina Tanpa Lionel Messi
- AP Photo/Silvia Izquierdo
Argentina – Lionel Messi dipastikan absen membela Timnas Argentina di dua laga persahabatan FIFA Matchday karena cedera hamstring.
Kapten Albiceleste itu tidak akan bermain untuk Argentina melawan Timnas El Salvador dan Timnas Kosta Rika pada 23 dan 27 Maret.
Dua pertandingan tersebut digelar di Amerika Serikat. Duel melawan El Salvador digelar di Lincoln Financial Field, Philadelphia, sedangkan menghadapi Kosta Rika di Los Angeles Memorial Coliseum, Los Angeles.
"Kapten Argentina Lionel Messi, tidak akan bisa masuk skuad untuk pertandingan persahabatan di AS karena cedera ringan pada hamstring kaki kanan yang dideritanya dalam pertandingan Inter Miami melawan Nashville SC," kata Argentina yang dikutip Daily Mail pada Selasa.
Pemenang delapan Ballon d'Or itu juga telah absen dalam dua pertandingan terakhir untuk klubnya (Inter Miami), dan saat ini sedang menjalani rehabilitasi di South Beach.
Pelatih Inter Miami, Tata Martino mengatakan bahwa Messi akan melewatkan pertandingan persahabatan pada bulan Maret karena tidak ingin mengambil risiko terkait kondisi fisik sang pemain.
Meski begitu, Tata Martino berharap Messi segera pulih untuk tampil di perempatfinal Piala Champions CONCACAF melawan klub Liga MX CF Monterrey pada Selasa, 2 April 2024. (Ant)