Agregat 16-2 Tercipta di J2 League Musim Ini
- twitter.com/J_League_En
Jepang – J2 League boleh jadi kompetisi kasta kedua sepakbola Jepang. Akan tetapi, keseruannya tidak kalah dibanding dengan J League yang jadi puncak tertinggi.
Persaingan di J2 League musim ini sangat sengit. Masih ada tiga tim yang bersaing sengit memperebutkan tiket promosi ke J League musim depan.
Shimizu S-Pulse jadi yang terdepan dalam perebutan ini. Mereka dikejar oleh Jubilo Iwata dan Tokyo Verdy dengan selisih dua poin hingga pekan ke-39.
Sementara satu tiket promosi sudah didapat oleh FC Machida Zelvia yang berada di posisi puncak klasemen. Sejauh ini mereka membukukan 78 poin.
Ada dua tiket promosi langsung ke J League yang tersedia. Itu bagi mereka yang mengakhiri musim dengan finis pada urutan kedua. Sedangkan sisa satu lagi diperebutkan lewat babak play-off dari urutan tiga hingga enam.
Shimizu S-Pulse yang sedang dalam tekanan pesaing mengukir catatan apik di musim ini. Mereka memiliki keunggulan agregat 16-2 ketika berhadapan dengan Iwaki FC.
Itu tak lepas dari hasil pertandingan pekan ke-39 J2 League, Sabtu 21 Oktober 2023. Mereka menang telak dengan skor 7-1 di markas Iwaki FC.
Hasil tersebut menegaskan keunggulan Shimizu S-Pulse atas Iwaki FC di J2 League 2023. Karena pada pertemuan pertama di markas sendiri, mereka menang dengan skor 5-1.
Shimizu S-Pulse diharap bisa meneruskan performa garang mereka di sisa musim ini. Lawan yang sudah menanti adalah Roasso Kumamoto, Omiya Ardija, dan Mito HollyHock.