AC Milan vs Napoli, Peran Krusial San Siro
- AP Photo/Antonio Calanni
VIVA Bola - Dida tak sabar menyaksikan pertandingan perempat final Liga Champions antara AC Milan dan Napoli malam ini, Rabu 12 April 2023. Duel diprediksi penuh ketegangan dan tekanan.
Rossoneri membukukan satu tempat di perempat final berkat kemenangan agregat 1-0 atas Tottenham Hotspur di Babak 16 Besar. Sementara Napoli lolos usai melewati Eintracht Frankfurt dengan kemenangan agregat 5-0.
Banyak yang percaya Napoli salah satu favorit juara Liga Champions musim ini. Namun kekalahan 0-4 mereka baru-baru ini dari AC Milan telah menimbulkan beberapa keraguan.
Berbicara kepada La Gazzetta dello Sport, mantan kiper AC Milan Dida coba membayangkan jalannya leg pertama perempat final Liga Champions antara AC Milan dan Napoli.
“Ini akan menjadi malam yang indah, di Liga Champions ada atmosfer yang penuh ketegangan dan kegembiraan, semangat dan ketakutan, kegugupan, dan perayaan."
“Stadion San Siro yang penuh akan memberikan tekanan kepada lawan dan semangat kepada tuan rumah. Saya membayangkan duel sengit akann berjalan dari awal hingga akhir."
“Saya juga yakin AC Milan akan memainkan pertandingan yang hebat, karena saya melihat keinginan seluruh pemain mereka tampil bagus di Eropa, menunjukkan seberapa kuat mereka dan bagaimana mereka bisa melangkah lebih jauh dari ini.”
Tim Italia lainnya yang masih bermain di Liga Champions, Inter, menjalani malam yang positif dalam pertandingan perempat final mereka, mengamankan kemenangan tandang 2-0 atas pemuncak klasemen Liga Primeira Benfica.
Pemenang pertandingan itu akan menghadapi pemenang AC Milan-Napoli untuk memperebutkan satu tempat di final.