Ada Pemain Timnas Argentina yang Kena Olok-olok Usai Lolos ke Perempatfinal
- AP Photo/Eduardo Munoz Alvarez
VIVA Bola – Timnas Argentina memastikan diri lolos ke perempatfinal Piala Dunia 2022. Mereka melaju setelah mengalahkan Australia dalam laga sengitdi Ahmad bin Ali Stadium, Sabtu malam 3 Desember 2022.
Lionel Messi membuka keunggulan Argentina di menit 35. Lalu Julian Alvarez menggandakan di babak kedua, tepatnya menit 57.
Ada pun Australia menipiskan kedudukan melalui gol bunuh diri Enz Fernandez.
Atas kemenangan tersebut Messi pun semakin dielu-elukan fans serta menjadi buah bibir di media sosial. Namun bukan La Pulga seorang, tandemnya dalam laga itu, Lautaro Martinez juga sempat masuk dalam trending topic twitter.
Bedanya, Lautaro digunjingkan karena hal buruk. Dia dinilai bermain di bawah standar.
Masuk sebagai pengganti Alvarez di menit 71, Lautaro punya beberapa peluang mencetak gol. Cuma semuanya gagal dimaksimalkan.
Itu lah yang membuatnya diolok-olok di twitter. Malah banyak yang menyamakan dia dengan Gonzalo Higuain, eks striker Tim Tango yang dianggap bermain buruk dan menjadi salah satu penyebab kegagalan tim di sejumlah ajang, termasuk final Piala Dunia 2014.
"Lautaro adalah Higuain baru," cuit akun @trollfootball.
"Berapa banyak lagi yang harus disajikan Messi bagi Lautaro agar dia bisa mencetak gol di Piala Dunia," kicau akun @90min.