Profil Timnas Belanda, Siap Meraih Gelar Juara Pertama Kali

Para pemain Timnas Belanda merayakan gol.
Sumber :
  • Twitter/@EURO2024

VIVA Bola – Timnas Belanda kembali mentas di ajang Piala Dunia 2022. Ini merupakan gelaran Piala Dunia yang kesebelas bagi De Oranje setelah secara mengejutkan pada tahun 2018 mereka gagal melaju. 

Tim asuhan Louis van Gaal ini belum pernah membawa pulang gelar juara. Prestasi tertinggi mereka terakhir di kompetisi empat tahunan ini adalah juara kedua pada tahun 2010. Mereka harus menerima kekalahan melawan Timnas Spanyol.

Timnas Belanda

Photo :
  • Twitter/@OnsOranje

Sejauh ini mereka sudah lolos tiga kali ke putaran final Piala Dunia yaitu pada tahun 1974, 1978, dan 2010. 

Walaupun belum pernah meraih juara, Timnas Belanda kini siap mengerahkan kekuatan pasukannya di Qatar dengan sejumlah pemain andal. Mereka berhasil membuktikan di fase kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan meraih juara Grup G mengoleksi 7 kemenangan dari 10 pertandingan. 

Top skor selama babak kualifikasi diraih oleh punggawa Belanda yakni Memphis Depay dengan torehan 12 gol. 

Perjalanan lolos ke Piala Dunia 2022

Di fase kualifikasi Piala Dunia, Belanda tergabung bersama Turki, Norwegia, Montenegro, Latvia, dan Gibraltar. Mereka sempat tersandung di awal kualifikasi lantaran kalah dari Timnas Turki dengan skor 2-4. 

Tapi keadaan itu membuat performa mereka meningkat. Di pertandingan selanjutnya melawan Latvia, Belanda menang 2-0. Tak hanya sampai di situ, Van Dijk dkk melanjutkan penampilan gemilangnya dengan melibas Gibraltar 7-0 dan Montenegro 4-0.

Tren positif Timnas Belanda sempat tertunda ketika mereka menghadapi Timnas Norwegia yang berakhir imbang 1-1. Di laga-laga selanjutnya, The Flying Dutchmen menyapu bersih kemenangan atas Turki (6-1), Latvia (0-1), Gibraltar (6-0), Norwegia (2-0) serta sekali bermain imbang dengan Montenegro 2-2.

Pemain andalan

Timnas Belanda memiliki pemain hebat di semua lini. Dari penjaga gawang, terdapat Jasper Cillessen sudah tampil sebanyak 61 kali, Tim Krul yang terkenal jago menepis tendangan penalti serta kiper baru bernama Remko Pasveer.

Sementara di lini belakang antara lain ada Matthijs de Ligt, Virgil van Dijk, Nathan Ake, dan Daley Blind. Van Dijk sering menjadi starter bersama Liverpool begitu pula dengan Blind yang merumput di Ajax Amsterdam.

Kapten Timnas Belanda, Virgil van Dijk

Photo :
  • twitter.com/VirgilvDijk

Di bagian tengah Belanda memiliki Georginio Wijnaldum, Frenkie de Jong, dan Ryan Gravenberch. Kemudian di bagian depan diisi oleh Memphis Depay yang kerap dipasangkan dengan Steven Bergwijn.

Jadwal Timnas Belanda di fase grup Piala Dunia 2022

Pada Piala Dunia 2022 Timnas Belanda berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Kamerun, serta Ekuador. 

Senin, 21 November 2022

23.00 WIB – Senegal vs Belanda (Stadion Al Thumama)

Jumat, 25 November 2022

23.00 WIB – Belanda vs Ekuador (Stadion Internasional Khalifa)

Selasa, 29 November 2022

22.00 WIB – Belanda vs Qatar (Stadion Al Bayt)

Kiprah Timnas Belanda di Piala Dunia

1934: 16 besar

1938: 16 besar

1974: runner up

1978: runner up

1990: 16 besar

1994:perempatfinal

1998: posisi keempat

2006: 16 besar

2010: runner up

2014: posisi ketiga