Hujan Kritik Terjang AC Milan, Pioli: Yang Penting Lolos 

Stefano Pioli merayakan kemenangan bersama pemain AC Milan
Sumber :
  • twitter.com/acmilan

VIVA – AC Milan melaju ke babak 16 besar Liga Europa dengan hasil yang kurang meyakinkan. Mereka bermain imbang 1-1 saat menjamu Red Star Belgrade di San Siro dalam leg kedua babak 32 besar Liga Europa, Jumat dini hari WIB 26 Februari 2021. 

Milan lolos ke babak selanjutnya berbekal agresivitas gol tandang. Ketika leg pertama di markas Red Star Belgrade, pertandingan berakhir imbang 2-2.

Milan sejatinya mampu unggul cepat pada menit sembilan. Bek Red Star Belgrade menyentuh bola dengan tangannya di dalam kotak penalti. Franck Kessie sebagai eksekutor berhasil menuntaskan tugas dengan sangat baik.

Tapi tim tamu bisa memberi balasan pada menit 24. Tendangan dari El Fardou Ben tak mampu dihalau oleh kiper Milan, Gianluigi Donnarumma.

Gol itu menjadi yang terakhir tercipta, meski kedua tim mampu menciptakan sejumlah peluang.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mengakui timnya sedang tidak dalam performa terbaik. Sekarang Milan tidak pernah menang di empat pertandingan terakhirnya di semua kompetisi, dengan mereka menelan dua kekalahan di Serie A melawan Spezia dan rival sekota Inter.

“Kami ini adalah tim yang muda, jadi ini normal. Kami harus mengontrol situasi ini lebih baik, dengan sedikit lebih presisi dalam umpan-umpan dan pengambilan keputusan, kata Pioli, dikutip Goal Internasional.

"Di level ini, semua menyangkut soal detail dan margin terkecil saja bisa menghadirkan perbedaan. Di masa lalu, kami mampu mengontrol pertandingan dengan lebih banyak, mengumpan dari belakang, menciptakan peluang cepat dengan serangan," sambungnya.

Meski demikian, ia tetap memuji perjuangan anak asuhnya. Sebab yang terpenting adalah Milan sukses lolos ke babak 16 besar.

"Namun yang terpenting adalah lolos melawan tim yang menyebabkan banyak masalah buat kami di dua pertemuan," ucapnya.

"Ini adalah keberhasilan yang diraih dengan susah payah, namun pertandingan ini membantu menguatkan tim. Kami berjuang bersama di menit terakhir pertandingan namun juga menciptakan sejumlah peluang bagus," tegasnya.

Undian babak 16 besar bakal berlangsung hari ini, Jumat 26 Februari 2021 di markas besar UEFA di Nyon, Swiss.

Undian dimulai pukul 13.00 CET atau 19.00 WIB. Tak ada lagi seeding ataupun pembatasan negara. 

Artinya, setiap tim punya peluang yang sama untuk bertemu, termasuk tim yang berasal dari negara yang sama.

Leg 1 babak 16 besar bakal berlangsung pada 11 Maret 2021 atau 12 Maret dini hari. Lalu, leg kedua pada 18 Maret 2021.