Juventus vs Barcelona, Momen Pembuktian Dua Gelandang Barteran

Arthur Melo
Sumber :
  • instagram

VIVA – Juventus vs Barcelona, pertandingan ini menjadi sorotan di matchday kedua fase grup Liga Champions. Duel akan digelar di Allianz Stadium, Rabu 28 Oktober 2020 atau Kamis dini hari waktu Indonesia.

Yang pasti ditunggu-tunggu adalah duel antara Cristiano Ronaldo dengan rival sejatinya, Lionel Messi.

Sayangnya pertarungan kedua pemain terbaik dunia yang sudah terpisah sejak dua tahun belakangan itu terancam tidak bisa terjadi. Sebab, Ronaldo saat ini belum jelas kabarnya karena masuk karantina akibat terpapar COVID-19.

Lepas dari ada tidaknya Ronaldo, bagaimana pun pertandingan tersebut tetap bakalan seru. Kedua tim adalah raksasa di negaranya masing-masing serta kancah Eropa.

Baca juga: Skuad Pincang Juventus Janji Habis-habisan Lawan Barcelona

Yang bikin semakin seru ialah fakta bawah laga nanti akan mempertemukan dua gelandang yang baru saja ditukar, Arthur Melo serta Miralem Pjanic.

Photo :
  • Twitter/Barcelona

Arthur diboyong Juventus dari Barcelona dengan biaya 72 juta euro. Sedangkan Pjanic digaet dari arah sebaliknya dengan tebusan 60 juta euro.

Posisi Arthur ketika di Barcelona cukup vital. Dia rajin menjadi starter serta merupakan salah satu motor serangan yang menghidupkan aliran bola di lapangan tengah Los Azulgranas.

Sementara Pjanic, selama empat musim terakhir menjadi janderal lapangan tengah Juventus. Dia menggantikan peran Andrea Pirlo yang sekarang menjadi pelatih Bianconeri.

Photo :
  • instagram

Cuma sayangnya kedua pemain ini belum begitu nyetel dengan tim. Arthur serta Pjanic sama-sama jarang dijadikan starter. Semoga saja dalam laga nanti keduanya tetap bisa bertarung di atas lapangan dan memperlihatkan kemampuan terbaik masing-masing bagi tim anyarnya.

Juventus dan barcelona diketahui tergabung di Grup G. Anak-anak asuh Ronald Koeman duduk di puncak klasemen sementara usai menang 4-1 atas Ferencvaros. Sedangkan juara bertahan Serie A parkir tepat di bawahnya setelah menggasak Dynamo Kiev 2-0.

Selain Ronaldo, di laga Juventus vs Barcelona juga berpotensi tidak bisa menurunkan pasangan bek tengah terbaikny. Giorgio Chiellini yang juga merupakan kapten tim serta Leonardo Bonucci mengalami cedera.