Estadio da Luz, Saksi Bisu Tawa dan Tangis Ronaldo di Final

Tangis Cristiano Ronaldo di Piala Eropa 2004.
Sumber :
  • Goal.com

VIVA – Estadio da Luz di Lisbon, Portugal bakal menyajikan partai final Liga Champions 2019/20. Paris Saint-Germain bertemu Bayern Munich malam nanti atau Senin dini hari WIB, 24 Agustus 2020.

Sejatinya, final Liga Champions musim ini dihelat di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki. Namun, pandemi virus corona membuat UEFA memutuskan untuk memindahkan venue final ke Estadio da Luz.

Dilansir berbagai sumber, ini kali ketiga stadion yang menjadi markas Benfica tersebut menjadi venue laga final bergengsi. Sebelumnya, Estadio da Luz menjadi tempat final Piala Eropa 2004 dan Liga Champions 2013/14.

Menariknya, dalam dua edisi final tersebut selalu ada sosok Cristiano Ronaldo. Namun, hasil yang berbeda diraih oleh peraih lima kali Ballon d'Or tersebut.

Di Piala Eropa 2004, Ronaldo yang baru berusia 19 tahun menangis di Estadio da Luz. Portugal gagal menjadi juara usai dikalahkan tim kejutan Yunani 0-1 di final.

Sepuluh tahun berselang, Ronaldo kembali tampil dalam laga final di Estadio da Luz. Kali ini, CR7 membawa Real Madrid menghabisi Atletico Madrid 4-1 di partai puncak.

Di final kali ini, tak akan ada sosok Ronaldo. Dalam laga nanti juga tak kalah bergengsi. Sebab, siapapun yang menjadi juara dipastikan bakal merebut treble winners.