Valverde Pasrah Dihujat Fans Barcelona

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde
Sumber :
  • UEFA.com

VIVA – ?Barcelona kembali membuat fans kecewa. Setelah di akhir pekan digasak Levante 1-3, pada Selasa malam 5 November 2019, mereka kembali gagal mempersembahkan kemenangan di Liga Champions saat menjamu Slavia Praha.

Dalam pertandingan di Camp Nou, Barcelona dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh tamunya.

Kondisi yang membuat pendukung mereka geram. Los Azulgranas dianggap belum mampu memberikan yang terbaik, sesuai kemauan fans.

Hal yang disadari oleh pelatih Ernesto Valverde. Dia pun pasrah saat caci-maki datang bertubi-tubi kepada tim serta dirinya.

"Bagi saya itu sah saja. Semoga bisa membuat tim merasa lebih terpacu," kata Valverde dikutip Goal.

Valverde juga merasa timnya dalam kondisi yang tidak stabil dalam beberapa hari terakhir. Kekalahan dari Levante juga memberikan tekanan tersendiri kepada tim, sehingga mereka kurang maksimal saat menghadapi Slavia.

"Kami sebelumnya kalah dari Levante. Dua laga ini memang bukan situasi yang bagus bagi kami. Banyak tekanan yang dirasakan. Semuanya terjadi begitu cepat. Bayangkan, kami cuma punya tiga hari untuk bisa bangkit," bebernya.