Achmad Jufriyanto Memilih Bertahan di Liga Malaysia

Achmad Jufriyanto bermain untuk Kuala Lumpur FA
Sumber :
  • instagram.com/achmad16jufriyanto

VIVA – Mantan bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto memilih bertahan di Liga Malaysia. Dia mempertahankan kerja sama dengan Kuala Lumpur FA yang terjalin sejak musim lalu.

Disebutkan oleh manajemen Kuala Lumpur FA, nantinya Jufriyanto akan menjadi pilar andalan di lini belakang. Tandemnya masih belum diumumkan, namun bocorannya juga dari luar Malaysia.

"Achmad Jufriyanto resmi menjadi pilar barisan pertahanan Kuala Lumpur pada musim 2019. Dia bakal bersanding dengan pemain asing lain di lini belakang," demikian pernyataan resmi klub, dikutip dari Instagram.

Jupe --sapaan akrabnya-- dipertahankan karena dinilai telah memberi kontribusi bagus bagi tim. Nantinya, dia akan main bareng dengan top scorer Liga 1 2017, Sylvano Comvalius.

Kebetulan mantan striker Bali United itu baru direkrut pada awal musim ini. Kuala Lumpur FA ingin membentuk tim yang bisa bersaing di kompetisi kasta tertinggi Malaysia.

Hengkang ke negeri jiran pada awal musim lalu memang berat bagi Jupe. Ketika itu dia tidak masuk dalam daftar pemain pilihan pelatih Persib, Mario Gomez.

Seiring dengan kepergian Gomez dari Persib, banyak suporter yang berharap dia kembali. Namun, mereka harus gigit jari setelah mengetahui keputusan Jupe bertahan di Kuala Lumpur FA. (art)