Kalah dari Indonesia, Thailand Mulai 'Habis Nafas?'
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id – Thailand harus menelan pil pahit saat bertandang ke Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu 14 Desember 2016, dalam final leg 1 Piala AFF. Mereka kalah dari Indonesia dengan skor 1-2.
Kekalahan Thailand dari Indonesia menjadi perbincangan hangat di media-media asing. Mereka heran dengan performa Thailand yang tiba-tiba menurun.
Fox Sports Asia menganalisa, Thailand kalah karena para pemainnya mulai kelelahan.
Ya, di jelang Piala AFF 2016, Pasukan Gajah Perang memang melakoni jadwal internasional yang berat. Selain itu, mereka harus melakoni perjalanan yang cukup jauh.
Thailand berlaga di Piala AFF, empat hari setelah duel melawan Australia. Selanjutnya, mereka harus melakoni enam pertandingan dengan jeda selama tiga hari.
Parahnya, pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang, jarang melakukan rotasi pemain. "Kalah tetap kalah. Kami tak mau cari alasan. Dua gol yang bersarang ke gawang kami merupakan kesalahan sendiri. Kami kurang berkonsentrasi," kata pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang.
(ren)