'Thailand Diunggulkan, Tapi Bukan Mustahil Dikalahkan'
- seagames2015.com
VIVA.co.id - Pelatih Timnas Indonesia U-16 dan U-19, Fachry Husaini, optimistis pasukan Garuda Muda mampu mengalahkan Thailand, Jumat, 12 Juni 2015. Kedua tim akan bertarung pada semifinal SEA Games 2015 di National Stadium, Singapura.
Thailand merupakan tim paling sukses di pesta olahraga se-Asia Tenggara itu. Sejak 1977, Thailand setidaknya sudah 12 kali merebut emas. Thailand juga selalu menang saat bertemu Indonesia di semifinal ajang dua tahunan tersebut.
Tahun ini, Thailand juga tampil memukau dengan keluar sebagai juara grup B. Meski demikian, Fachry menilai Garuda Muda tetap berpeluang lolos ke final.
"Thailand memang tim kuat. Tapi, saya yakin Indonesia masih bisa mengalahkan mereka," kata Fachry di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat 12 Juni 2015.
Menurut Fachry, Thailand wajar diunggulkan dalam pertandingan ini. Sebab, tim Gajah Putih unggul dalam mengatur irama permainan dan bagus saat mengorganisir pertahanan dan menyerang. Namun, pria asal Bontang itu juga percaya dengan kemampuan individu Manahati Lestusen dan kawan-kawan.
Hanya saja, Fachry agak mengkhawatirkan proses pemulihan tenaga pemain Garuda Muda yang hanya mendapat waktu istirahat dalam satu hari saja.
"Bukan tidak mungkin Thailand dikalahkan. Saya tetap percaya dengan kualitas pemain kita. Sekarang tinggal bagaimana Aji bisa mengakali proses recovery para pemain saja. Thailand lebih diuntungkan karena jedanya cukup lama," katanya.
Sementara itu, mantan kiper Timnas Indonesia Primavera, Kurnia Sandy, menekankan pentingnya ketenangan penjaga gawang dalam mengantisipasi serangan yang dilancarkan para pemain Thailand.
Dia berharap Teguh Amirudin dapat tampil maksimal seperti beberapa laga sebelumnya dan meminimalisir terjadinya kesalahan di lini belakang. Pasalnya, ketajaman lini depan Thailand yang dalam babak penyisihan sudah mencetak 16 gol tidak bisa dianggap enteng.
"Dengan pengalaman yang dimiliki Teguh, saya berharap dia bisa tampil tenang melawan Thailand nanti. Teguh harus menunjukkan dirinya layak menjadi kiper utama Timnas," ujar pelatih kiper Timnas U-16 dan U-19 tersebut. (one)