Daftar 8 Tim yang Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-19 2014
Rabu, 15 Oktober 2014 - 02:02 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Andika Wahyu
VIVAbola - Timnas Indonesia U-19 meraih hasil buruk di Piala Asia 2014. Garuda Jaya harus menuai 3 kekalahan di babak penyisihan grup B dan terdampar di dasar klasemen dengan nirpoin.
Bermaksud meraih poin hiburan, Timnas U-19 justru dipermalukan Uni Emirat Arab 1-4, Selasa 14 Oktober 2014. Hasil ini membuat UEA lolos ke perempat final dengan status juara grup B. Uzbekistan yang menahan imbang Australia 1-1 lolos sebagai runner-up grup. Selain UEA dan Uzbekistan siapa saja tim yang lolos ke perempat final?
Dari grup A, dua tim asal Asia Tenggara, Thailand dan Myanmar sukses melaju. Thailand lolos sebagai juara grup setelah mengalahkan Yaman 3-2. Sementara itu, tuan rumah Myanmar tetap lolos meskipun di laga terakhir tumbang 0-2 dari Iran.
Jepang dan Tiongkok berhasil mewakili Grup C. Sementara itu, juara bertahan Korea Selatan dipastikan tersingkir. Jepang lolos sebagai juara grup dengan 6 poin, disusul Tiongkok dengan 5 poin.
Dua tim lain yang lolos ke perempat final adalah Qatar dan Korea Utara. Qatar melaju sebagai juara grup D dengan 7 poin, disusul Korea Utara dengan 4 poin.
Empat pertandingan perempat final akan tersaji pada 17 Oktober 2014. Berikut pertandingan yang akan tersaji:
Uni Emirat Arab vs Myanmar
Jepang vs Korea Utara
Thailand vs Uzbekistan
Qatar vs Tiongkok
Liihat berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.
Baca Juga :
Bermaksud meraih poin hiburan, Timnas U-19 justru dipermalukan Uni Emirat Arab 1-4, Selasa 14 Oktober 2014. Hasil ini membuat UEA lolos ke perempat final dengan status juara grup B. Uzbekistan yang menahan imbang Australia 1-1 lolos sebagai runner-up grup. Selain UEA dan Uzbekistan siapa saja tim yang lolos ke perempat final?
Dari grup A, dua tim asal Asia Tenggara, Thailand dan Myanmar sukses melaju. Thailand lolos sebagai juara grup setelah mengalahkan Yaman 3-2. Sementara itu, tuan rumah Myanmar tetap lolos meskipun di laga terakhir tumbang 0-2 dari Iran.
Jepang dan Tiongkok berhasil mewakili Grup C. Sementara itu, juara bertahan Korea Selatan dipastikan tersingkir. Jepang lolos sebagai juara grup dengan 6 poin, disusul Tiongkok dengan 5 poin.
Dua tim lain yang lolos ke perempat final adalah Qatar dan Korea Utara. Qatar melaju sebagai juara grup D dengan 7 poin, disusul Korea Utara dengan 4 poin.
Empat pertandingan perempat final akan tersaji pada 17 Oktober 2014. Berikut pertandingan yang akan tersaji:
Uni Emirat Arab vs Myanmar
Jepang vs Korea Utara
Thailand vs Uzbekistan
Qatar vs Tiongkok
Liihat berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.