Ribuan Aremania Nobar Final Piala Presiden 2019 di Luar Stadion
- timesindonesia
Meski tidak bisa menyaksikan secara langsung partai Final Piala Presiden 2019 antara Arema FC melawan Persebaya dengan memasuki stadion, ribuan Aremania tetap antusias menggelar nobar di luar Stadion Kanjuruhan, Jumat (12/4/2019) malam.
Ribuan Aremania ini menyaksikan pertandingan bergengsi ini di layar besar yang disediakan oleh Panitia Pelaksana slsi area parkir Stadion Kanjuruhan.
Meski hanya nobar, hal ini tidak menyurutkan semangat Aremania dalam memberikan dukungan terhadap tim berjuluk Singo Edan ini. Mereka tetap melantunkan nyanyian serta yel-yel mendukung Singo Edan.
Ketika para pemain Arema FC mendapatkan peluang membahayakan gawang lawan, ribuan Aremania ini berteriak histeris.
Selain nobar di layar besar, Aremania juga nobar di beberapa warung kopi yang ada di sekitar Stadion Kanjuruhan.
Koordinator Aremania Korwil Kanjuruhan Awang Karta mengatakan, animo suporter Aremania dalam mendukung tim kesayangannya pada final Piala Presiden 2019 ini sangat tinggi.
"Aremania ingin menyaksikan secara langsung pertandingan tim Arema FC melawan Persebaya. Apalagi ini grand final yang notabene peluang Arema meraih juara terbuka lebar," ujarnya kepada TIMES Indonesia.
Dia melanjutkan, layar besar yang disediakan panitia pelaksana di luar Stadion, ternyata tidak bisa menampung animo ribuan Aremania yang ingin menyaksikan petandingan bergengsi tersebut.
"Sehingga, banyak Aremania yang melakukan nobar di beberapa warung kopi di sekitar sini," tuturnya.
Menurutnya, dengan banyaknya animo Aremania yang nobar Final Piala Presiden 2019 antara Arema FC melawan Persebaya, membuat para pelaku usaha warung kopi di Sekitar Kanjuruhan, bisa jadi pemasukannya meningkat. (*)