Prihatin 7 Eleven Tutup, Sandi Langsung Promosi Oke Oce Mart

Penertiban Ijin Waralaba Seven Eleven
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVA.co.id – Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Sandiaga Uno turut berkomentar terkait penutupan seluruh gerai 7 Eleven alias Sevel di Indonesia.

Sandi mengaku prihatin akan hal itu. Apalagi selama ini menurutnya 7 Eleven berhasil menggerakkan ekonomi yang ada di Jakarta, mengingat kebanyakan gerai memang terdapat di Jakarta.

"Tentunya kami prihatin bahwa Sevel yang selama ini begitu sukses dan berhasil menyerap lapangan kerja dan menggerakkan ekonomi harus tutup karena ada beberapa faktor," kata Sandi saat menghadiri acara open house Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia, Rosan Perkasa Roeslani di Kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin 26 Juni 2017.

Sandi berharap segera ada pemulihan dari sektor ritel agar bisa mendorong penciptaan lapangan kerja kembali.

"Tapi kami berharap segera ada recovery dari sektor ritel sehingga ekonomi yang melambat ini masih bisa mendorong penciptaan lapangan kerja," katanya.

Sandiaga Uno berkata perlu adanya introspeksi dari segi regulasi terkait ditutupnya seluruh gerai 7 Eleven di Indonesia.

"Yang mungkin ada tumpang tindihnya antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dan juga mungkin bisa dari bisnis modelnya sendiri juga dari Sevel yang selama ini menarik untuk kunjungan tetapi dari segi peningkatan pendapatan belum bisa diterapkan di pasar Jakarta," lanjut Sandi.

Sandiaga mengatakan, pada waktu selanjutnya, dia berharap Oke Oce Mart bisa jadi pengganti gerai Sevel. Dia menilai bahwa masyarakat kelas menengah di Jakarta masih tumbuh dan berkembang.

"Mungkin Oke Oce mart ini bisa jadi pengganti dan membuka peluang. Jadi di setiap ada dislokasi dari peluang usaha akan timbul enterpreneur baru," katanya.

Oke Oce merupakan tagline yang sudah dipatenkan oleh Sandiaga. Sementara Oke Oce mart adalah gerai yang juga digagas mantan pengurus Kadin itu sejak berkampanye di Pilkada Jakarta.