8 Alasan Gaya Hidup Minimalis Jadi Populer, Bukan Cuma Efektif Berhemat

Ilustrasi Gen Z Sukses di Awal Karir
Sumber :
  • freepik.com/freepik

Jakarta, VIVA – Gaya hidup hemat banyak diperbincangkan sebagai cara ‘bertahan hidup’ di tengah situasi global yang penuh misteri. Prinsip hidup sederhana atau minimalist living menjadi pilihan sebagian orang dalam menerapkan frugal living.

Dikutip dari ThisEvergreenHome pada Rabu, 15 Januari 2024, pencarian kata kunci ‘minimalis’ di mesin pencari berada pada titik tertinggi sejak tahun 1970-an. Artinya popularitas konsep hidup minimalis telah tumbuh secara eksponensial.

Fenomena secara tersirat menggambarkan jutaan orang memilih kesederhanaan untuk memperoleh kejelasan dalam kehidupan mereka. Maka hidup minimalis bukan hanya sekadar tren semata tetapi solusi atas kompleksitas dan tekanan kehidupan modern. 

Hidup minimalis tidak hanya dimaknai sebagai konsep hidup sederhana tetapi memiliki manfaat terhadap kesehatan mental. Kaum minimalis mengungkapkan merasa damai, menjalani hidup lebih bermakna (mindfull) dan  fokus ke hal yang benar-benar penting.

Di samping itu, sejumlah alasan yang membuat masyarakat tertarik mengadopsi hidup minimalis dalam keseharian. Penasaran? Simak ulasan berikut ini, ya.

1. Mencari Kejelasan di Tengah Kekacauan

Gaya hidup minimalis menjunjung prinsip sedikit lebih baik (less is more). Alhasil, kaum minimalist hidup hanya dengan barang-barang yang penting dan multifungsi.

Dengan mengurangi jumlah barang akan menciptakan ruang sehingga muncul ketenangan. Hal ini membantu merasa lebih terkendali dari kebiasaan impulsif dan konsumtif di tengah hiruk pikuk kehidupan modern.

2. Peduli Lingkungan

Ilustrasi jejak karbon.

Photo :
  • ESCP Business School

Alasan minimalis banyak diminati karena selaras dengan gaya hidup yang berkelanjutan. Filosofi ini menyadarkan manusia akan pentingnya menjaga lingkungan dengan membeli barang yang lebih sedikit dan berkualitas sehingga mengurangi limbah sebagai bentuk kontribusi dalam menjaga bumi.

3. Bebas dari Beban Keuangan

Utang dan kekhawatiran finansial jadi masalah umum yang banyak dialami manusia. Gaya hidup minimalis menuntun untuk lebih bijak dalam menggunakan uang dengan mengurangi pengeluaran yang tidak perlu. Sehingga uang bisa dialokasikan untuk menabung lebih banyak dan mencapai kebebasan finansial.

4. Meningkatkan Kesehatan Mental

Ruangan yang berantakan atau dipenuhi dengan banyak barang berpotensi memicu stres dan cemas. Hidup sederhana mengajarkan untuk menata ruang hidup lebih rapi dan bersih (clean) dengan barang secukupnya. Kondisi ruangan yang menenangkan akan mendukung kesehatan mental.

5. Tren yang Menarik

Ilustrasi Gen Z

Photo :
  • Freepik.com

Hidup minimalis bukan hanya tentang hidup sederhana, tetapi juga tentang estetika. Foto-foto ruangan yang bersih dan minimalis di media sosial menginspirasi banyak orang untuk mencoba gaya hidup ini.

6. Menuntut Menikmati Hidup

Banyak orang merasa kehilangan arah dalam kehidupan. Gaya hidup sederhana ini mendorong seseorang untuk fokus pada hal-hal yang benar-benar penting, seperti keluarga, persahabatan, dan pengalaman hidup. Sehingga setiap individu dapat menikmati setiap momen dalam hidupnya. 

7. Menyeimbangkan Hidup

Sadar atau tidak bahwa saar ini manusia hidup di era di mana kesibukan dianggap sebagai kesuksesan. Kehidupan yang serba cepat otomatis membuat otak bekerja lebih cepat sehingga acap kali membuat burnout.

Alih-alih terburu-buru, minimalis mengajak untuk menerapkan slow living dengan memperlambat ritme hidup, beristirahat, dan menikmati hidup. Bagaimanapun tubuh dan otak perlu istirahat agar tetap warasa. 

8. Bebas dari  Kecanduan Teknologi

Ilustrasi Teknologi

Photo :
  • pexels.com/AS Photography

Bak dua mata pisau, teknologi memudahkan hidup tetapi juga bisa membuat kecanduan. Di bidang digital, hidup minimalis menuntun untuk memanfaatkan dan menggunakan teknologi lebih bijak.

Daripada membuang waktu berjam-jam di depan layar tanpa kepentingan apa pun, Anda bisa melakukan aktivitas yang lebih bermanfaat. Misalnya berolahraga, berbincang dengan anggota keluarga atau pasangan, beristirahat dan sebagainya. 

Hidup minimalis bukan hanya tentang memiliki barang yang lebih sedikit, tetapi juga tentang menjalani hidup yang lebih berkualitas. Dengan mengurangi kekacauan fisik dan mental akan lebih fokus pada hal-hal yang benar-benar penting bagi kita. Apakah tertarik untuk mencoba gaya hidup minimalis?