7 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis hingga Rp150 Ribu, Makin Cuan Tiap Hari!

Ilustrasi uang rupiah
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta, VIVA – Berikut ini daftar aplikasi penghasil saldo DANA gratis hingga Rp150 ribu. Sebagaimana diketahui, saat ini, sudah semakin banyak aplikasi yang menawarkan peluang mendapatkan uang hanya dengan menyelesaikan tugas-tugas sederhana. 

Mulai dari bermain game hingga mengikuti kuis, semua bisa menghasilkan uang yang dapat langsung ditransfer ke rekening, termasuk e-wallet, termasuk DANA. Jika Anda mencari cara mudah untuk mendapatkan penghasilan tambahan tanpa harus keluar rumah, aplikasi-aplikasi ini bisa menjadi pilihan.

Namun, penting untuk diingat bahwa meskipun aplikasi-aplikasi ini menawarkan saldo DANA gratis, proses untuk mendapatkan jumlah yang besar memerlukan kesabaran dan konsistensi. Beberapa tugas mungkin terlihat mudah, tetapi membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menghasilkan saldo yang jumlahnya signifikan. 

Berikut ini sejumlah aplikasi yang bisa Anda coba untuk mendapatkan saldo DANA hingga Rp150 ribu!

7 Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis

Aplikasi DANA.

Photo :
  • Instagram/@dana.id

1. Wild Cash

Aplikasi ini menawarkan kuis menarik yang dapat menghasilkan uang. Pemain bisa menjawab pertanyaan dan mengajak teman untuk bergabung guna mendapatkan uang atau saldo DANA yang bisa dicairkan.

2. MAGER

Kemudian ada MAGER yang menyediakan berbagai mini-game seru. Anda bisa bersaing dengan pemain lain dan memenangkan hadiah berupa uang atau saldo DANA setelah menyelesaikan game.

3. Lemo

Berikutnya yakni Lemo yang memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan aktif berpartisipasi di platform. Hasil dari aktivitas ini bisa ditukar menjadi saldo DANA.

4. Island King Pro

Dalam Island King Pro, Anda bisa membangun pulau dan mengumpulkan koin yang kemudian bisa ditukarkan menjadi uang ke rekening atau saldo DANA.

5. Mini Games di Aplikasi DANA

Aplikasi DANA sendiri memiliki berbagai mini-games yang memberikan peluang bagi pengguna untuk mendapatkan poin, yang dapat ditukar langsung menjadi saldo DANA gratis!

6. Commiss

Commiss memberikan kesempatan kepada pengguna untuk mendapatkan saldo DANA dengan menyelesaikan survei atau mengundang teman. Komisi yang diperoleh dapat langsung dicairkan ke akun DANA Anda.

7. Jeton

Terakhir, ada Jeton yang menawarkan hadiah berupa saldo DANA dengan cara bermain game dan menyelesaikan misi-misi yang ada. Semakin aktif Anda bermain, semakin banyak cuan yang bisa Anda kumpulkan.

Itulah deretan aplikasi untuk mengumpulkan saldo DANA gratis hingga Rp150 ribu. Selamat mencoba!