Mendag Zulkifli Hasan Akui Anindya Bakrie Ketua Umum Kadin Indonesia

Mendag Zulkufli Hasan dan Ketua Kadin Indonesia Anindya Bakrie.
Sumber :
  • Istimewa.

Jakarta, VIVA – Ketua umum Kamar Dagang Dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya Bakrie melakukan kunjungan ke Kementerian Perdagangan hari ini. Dia bersilaturahmi dengan Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan.

Dalam kunjungan tersebut, Zulkifli langsung menyambut kedatangan Anindya dan langsung menyapa dengan sebutan Ketua Kadin yang bar sapa Zulkifli.

Pasca-menghadiri undangan sebagai narasumber Milken Institute Asia Summit 2024 dan menjadi narasumber sekaligus memperkenalkan diri sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia di tiga stasiun televisi asing (Bloomberg TV, CNBC Asia, dan Channel News Asia), Anindya langsung mengagendakan kunjungan silaturahmi ke Kementerian Perdagangan.

Mendag Zulkifli Hasan bertemu dengan Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie.

Photo :
  • Istimewa

Anindya berharap, kerja sama antara Kementerian Perdagangan dan Kadin Indonesia dapat berjalan dengan baik ke depan, jelang dan saat pemerintahan Prabowo – Gibran nanti. 

“Sebagai mitra strategis pemerintah, Kadin Indonesia tentu akan mendukung penuh tiga fokus utama pemerintahan Pak Prabowo ke depan yaitu reformasi struktural, infrastruktur digital, dan transisi energi demi tercapai keberlanjutan pertumbuhan ekonomi Indonesia,” ujarnya.

Mendag Zulkufli Hasan dan Ketua Kadin Indonesia Anindya Bakrie.

Photo :
  • Istimewa.

Kunjungan silaturahmi ini adalah yang pertama dilakukan Anindya ke kantor pemerintahan sejak didapuk menjadi Ketua Umum Kadin Indonesia pekan lalu.