Strategi Lion Parcel Perkuat Jalinan Bisnis dengan Para Mitra Agen se-Indonesia
- VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Jakarta – Perusahaan ekspedisi PT Lion Express alias Lion Parcel, memiliki strategi tersendiri dalam menguatkan jalinan bisnis dengan para mitra agennya di seluruh Indonesia. Hal itu bertujuan agar pengembangan bisnis para mitra agen Lion Parcel bisa terwujud, dan menjadikan mereka pada pelaku usaha ekspedisi yang berhasil di bawah kerja sama dengan Lion Parcel.
Head of Retail Business Development Lion Parcel, Cipto Laksono mengatakan, salah satu strategi yang dilakukan oleh pihaknya yakni dengan memberangkatkan puluhan mitra agen terbaiknya untuk berlibur ke Jepang.
"Program ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Lion Parcel untuk para mitra agen, yang telah berkontribusi dalam pertumbuhan bisnis Lion Parcel," kata Cipto dalam keterangannya, Kamis, 11 Juli 2024.
Dia menjelaskan, mitra agen merupakan bagian penting dalam perjalanan bisnis perusahaan. Sebagai salah satu kontributor pertumbuhan bisnis Lion Parcel, para agen telah berperan aktif dalam menghadirkan layanan pengiriman yang semakin dekat dengan masyarakat.
"Maka penting bagi kami untuk terus mengapresiasi kerja keras dan komitmen para agen berprestasi, lewat berbagai bentuk penghargaan," ujar Cipto.
Lewat program apresiasi kali ini, para mitra agen Lion Parcel terpilih yang berhasil mencapai target penjualan sepanjang tahun 2023, berhak mendapatkan hadiah berupa liburan gratis ke Jepang selama lima hari.
Misalnya seperti Arifin sebagai pemilik agen Lion Parcel di kawasan Tanah Abang, yang mengaku sangat senang dan bersyukur bisa mendapat hadiah liburan ke Jepang secara gratis.
Menurutnya, menjadi mitra agen terpilih Lion Parcel merupakan suatu kebanggaan, yang membuktikan kalau bisnis logistik memang tidak bisa dipandang sebelah mata.
Dimana kesempatan untuk berkembang masih sangat besar, terlebih jika para pelakunya mau terus bekerja keras dan rajin dalam menjemput peluang.
"Tentunya program apresiasi mitra seperti ini menjadi semangat, agar saya selalu berusaha yang memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan," ujarnya.
Diketahui, Arifin merupakan satu dari 7.000+ mitra agen Lion Parcel yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Para mitra agen ini berperan aktif dalam meningkatkan aksesibilitas layanan pengiriman Lion Parcel, dan menjadi salah satu ujung tombak perusahaan dalam melayani para pelanggan.
Sadar akan peran yang krusial ini, Lion Parcel berusaha untuk menghadirkan berbagai rangkaian program pengembangan untuk membantu bisnis para mitra agen. Mulai dari memberikan pembinaan rutin yang dapat menunjang pertumbuhan penjualan, program pinjaman Kredit Usaha Mikro (KUR) bekerja sama dengan partner perbankan yang dapat dimanfaatkan oleh mitra agen untuk mendapatkan sumber modal tambahan, sampai berbagai program apresiasi seperti liburan gratis ke Jepang.