KSPSI Bakal Bangun Pusdiklat Terbesar di RI, Andi Gani Pede Selesai 1,5 Tahun

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta – Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea mengajak seluruh anggota KSPSI untuk bergotong royong membangun Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) KSPSI di Kawasan Waduk Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat. Pusdiklat KSPSI ini dipastikan akan menjadi pusat diklat serikat pekerja terbesar di Tanah Air. 

Hal itu disampaikannya saat melakukan kunjungan kerja sekaligus buka puasa bersama dengan Pimpinan Unit Kerja Tekstil, Sandang, dan Kulit (PUK TSK) SPSI di PT. Victory Chingluh Indonesia di kawasan Industri Cikupa, Tangerang kemarin, Senin, 18 Maret 2024. 

Andi Gani mengungkapkan, rencana peletakan batu pertama akan dilakukan pada Mei mendatang. 

"Pusdiklat KSPSI ini nantinya akan memiliki aula pertemuan, ruang kelas, perpustakaan, ruang, olahraga, dan lainnya," ungkap Andi Gani. 

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea.

Photo :
  • Istimewa

Andi Gani yang juga Presiden Asean Trade Union Council (ATUC) ini yakin Gedung Pusdiklat KSPSI ini bisa selesai pembangunannya dalam waktu kurang lebih 1,5 tahun. Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan bantuan kepada anak-anak yatim piatu dari keluarga besar KSPSI. Bantuan Sosial tersebut rutin dilakukan oleh KSPSI. 

Untuk diketahui, PUK TSK SPSI PT. Victory Ching Luh Indonesia memilki jumlah anggota yang sangat besar yaitu, mencapai 14 ribu anggota.

Kedatangan Andi Gani disambut Ketua DPC KSPSI Kabupaten Tangerang Ahmad Supriadi beserta jajaran pengurus DPC, Ketua PUK TSK SPSI PT. Victory Ching Luh Agus Darsana beserta jajaran pengurus, dan manajemen PT. Victory Ching Luh Wahyu Priambodo serta Hana. 

Dalam arahannya, Andi Gani juga memberikan motivasi kepada seluruh pengurus KSPSI untuk terus bekerja keras memberikan pelayanan terbaik kepada anggota sekaligus berusaha terus membangun kemandirian dalam organisasi. 

"Seluruh pengurus KSPSI diharapkan juga memberikan advokasi penuh saat anggota KSPSI memiliki masalah ketenagakerjaan," katanya.