Butuh Dukungan Pemerintah, Anindya Bakrie Beberkan Besarnya Potensi Industri Elektrifikasi RI

Anindya N. Bakrie, Presiden Komisaris PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Direktur Utama dan Chief Executive Officer (CEO) PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR), Anindya Bakrie, menjadi salah satu pembicara di forum BNI - Investor Daily Summit 2023. Forum tersebut bertajuk 'Electric Hopes: Roadmap to Realize Indonesia's Battery and EV Industry'.

Melalui unggahan di Instagram pribadinya, @anindyabakrie, Komisaris Utama PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR) itu pun menjelaskan langkah-langkah strategis yang dijalaninya bersama VKTR, dalam pengembangan mobil listrik di Tanah Air.

"Pada kesempatan itu saya ceritakan pengalaman saya dan @vktr_indonesia dalam mempelopori elektrifikasi kendaraan di Indonesia," kata Anindya sebagaimana dikutip Kamis, 26 Oktober 2023.

Komisaris Utama VKTR, Anindya N Bakrie.

Photo :
  • M Yudha P / VIVA.co.id

"Tentu tidak semudah membalik telapak tangan, karena regulasinya pun belum ada," ujarnya.

Namun, berkat lobby dan kerja keras yang telah ditempuh oleh pihaknya, Anindya bersyukur bahwa saat ini keberadaan kendaraan listrik sudah bisa dinikmati di Indonesia.

"VKTR pun sukses mengenalkan melalui bus listrik di Jakarta, yang sudah mengangkut jutaan orang, mengurangi banyak polusi, dan tanpa masalah atau insiden sama sekali," kata Anindya.

Selain itu, dalam forum tersebut Anindya juga menyampaikan mengenai potensi dan peluang bisnis yang cukup besar dalam bidang elektrifikasi. Hal tersebut mencakup dari sisi kendaraan yang jumlahnya mencapai jutaan, hingga aspek pembuatan baterainya.

Direktur Utama PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) sekaligus Komisaris Utama PT VKTR Teknologi Mobilitas, Anindya Bakrie.

Photo :
  • VIVA/Mohammad Yudha Prasetya

Dia menambahkan, industri elektrifikasi atau kendaraan listrik (EV) ini juga bisa menyerap lapangan kerja yang sangat besar, sehingga pemerintah perlu memberikan dukungan berupa insentif dan lain sebagainya.

"Mari berkolaborasi membangun ekosistem EV di Indonesia. Karena saya yakin ini bisa membawa Indonesia melaju menjadi negara maju," ujarnya.