Astra Angkat Bambang Brodjonegoro Jadi Komisaris, Gajinya Wow
- Dokumentasi Bappenas
VIVA – PT Astra International Tbk (ASII) mengangkat Bambang Brodjonegoro, sebagai Komisaris Independen, melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) terhitung sejak Kamis, 17 Juni 2021.
Presiden Direktur Astra International, Djony Bunarto Tjondro mengungkapkan, total honorarium untuk Bambang Brodjonegoro dan dewan komisaris lainnya ditetapkan maksimal sebesar Rp1,8 miliar per bulan.
"Hal itu mulai berlaku pada 1 Mei 2021 hingga penutupan RUPST Astra tahun 2022," kata Djony dalam keterangan tertulisnya.
Tak hanya itu, Djony pun tak lupa menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada para pihak yang selalu mendukung Astra hingga saat ini.
"Terima kasih kepada Dewan Komisaris dan seluruh stakeholders atas dukungan penuh yang telah diberikan kepada Astra," ujarnya.
Baca juga: BI Pengertian, Penurunan Denda Telat Bayar Kartu Kredit Diperpanjang
Dengan adanya perubahan ini, maka berikut adalah Dewan Komisaris Astra International terhitung sejak penutupan RUPST hari ini:
- Presiden Komisaris : Prijono Sugiarto
- Komisaris Independen : Sri Indrastuti Hadiputranto
- Komisaris Independen : Rahmat Waluyanto
- Komisaris Independen : Apinont Suchewaboripont
- Komisaris Independen : Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro
- Komisaris : Anthony John Liddell Nightingale
- Komisaris : Benjamin William Keswick
- Komisaris : John Raymond Witt
- Komisaris : Stephen Patrick Gore