Ahok akan Jadikan Call Center 135 Pertamina Jadi 'Palugada' Warga Desa
- BTP
VIVA – Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok berencana menjadikan layanan Call Center 135 Pertamina sebagai pusat pemenuhan berbagai produk milik perusahaan untuk cepat bisa didapatkan oleh rakyat perdesaan.
Layanan tersebut dikatakannya akan didukung dengan suatu aplikasi yang dinamakan Jangkau. Aplikasi buatannya itu kata pria yang biasa dipanggil Ahok itu hingga saat ini masih dalam tahap pengembangan.
"Saya juga membuat aplikasi Jangkau untuk membantu orang seluruh Indonesia kebutuhan apa," kata dia saat berbincang di chanel YouTube Luna Maya, Selasa, 14 April 2020.
Ahok berharap, layanan 135 tersebut nantinya bisa menjadi layanan cepat sebagaimana layanan darurat di Amerika Serikat yakni 911. Sehingga dengan demikian ketika masyarakat membutuhkan berbagai produk milik Pertamina bisa segera tersedia.
"Kita juga tentu ingin jadikan Pertamina 135, saya harapkan ini bisa jadi satu nomor seperti 911 di AS, jadi palugada lah, apa lu mau gue adalah dengan 135," lanjut mantan Gubernur DKI Jakarta ini.
Apalagi saat ini manajemen Pertamina sedang mendorong pengadaan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) mini di setiap desa di seluruh tanah air. Sehingga pemenuhan kebutuhan energi bagi setiap warga bisa cepat diperoleh dan dengan harga yang sesuai nilai jual.
"Karena Pertamina kan mau kita dorong tiap desa itu punya saty Perta Shop atau SPBU mini jadi di situ setiap orang bisa dapatkan LPG tanpa adanya permainan harga, dapat minyak, jadi pusat pemerhati, tempat orang kumpul," tuturnya.
Sebagai informasi, Pertamina Call Center 135 ini pertama dikenalkan pada acara soft launching yang diselenggarakan pada Rabu, 6 Februari 2019 di Kantor Pusat Pertamina. Pertamina Call Center 135 yang secara khusus akan fokus melayani informasi seputar produk-produk Pertamina seperti BBM, LPG dan Pelumas.