Usai Pilpres Prospek Pasar Properti Diprediksi Menggeliat

Ilustrasi bisnis properti.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Sektor properti diyakini akan lebih menggeliat usai momentum Pilpres 2019. Chief Executive Officer Triniti Land, Ishak Chandra, mengungkapkan pola semacam itu sudah menjadi dinamika yang kerap terulang.

Menurut dia, merujuk momentum perhelatan empat pilpres sebelumnya yang dilaksanakan menjadi tolak ukur prospek properti.

"Kita percaya enam bulan sampai setahun setelah pilpres, itu pasti pasar properti akan prospek. Itu nomor satu dan itu fakta ya," kata Ishak di kawasan Kasablanka Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu 12 Mei 2019.

Untuk mendukung momentum kembali bergeliatnya pasar properti, Ishak mengaku pihaknya sudah mempersiapkan sejumlah hal. Kata dia, saat ini Triniti Land menggarap beberapa proyek.

"Maka itu banyak atau ada beberapa hal yang lagi kita persiapkan yakni proyek baru, yang salah satunya adalah di Batam yang akan kita launching sekitar bulan Juli atau Agustus nanti. Kemungkinan juga kita akan groundbreaking tahun ini," kata Ishak.

Selain itu pada kesempatan yang sama, Founder Triniti Land, Bong Chandra, juga menjelaskan mengenai beberapa proyek lain milik Triniti Land yang akan turut meramaikan kembali maraknya pasar properti tersebut.

Beberapa di antaranya adalah proyek Collins Boulevard (Serpong), The Smith (Alam Sutera), dan Springwood Residence (Serpong). Progres tiga sektor itu sudah mulai dijalankan bahkan ada yang diprediksi sudah bisa hand over pada tahun depan.

"Di proyek Collins Boulevard kita baru saja menyelesaikan pondasi, sekitar enam bulan kurang lebih. Saat ini sedang proses pemilihan tender untuk kontraktor utama yang akan kita mulai setelah lebaran," kata Bong. (ren)