Jenderal Gatot Cocok Duet dengan Jokowi, Ini Alasan Nasdem

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo
Sumber :
  • REUTERS/Beawiharta

VIVA.co.id – Ketua DPP Partai Nasdem, Johnny G Plate, mengungkapkan alasan partainya memunculkan nama Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo masuk dalam bursa bakal calon wakil presiden untuk Jokowi jelang Pemilihan Presiden 2019. Alasannya, Gatot dianggap punya segudang pengalaman dan integritas yang tak diragukan.

"Kalau dibalik pertanyaannya, mengapa tidak melirik Pak Gatot yang seorang Panglima TNI yang punya segudang pengalaman? Tidak banyak juga calon yang punya kompetensi, apalagi kalau TNI. Integritasnya jangan ditanya, keberpihakan kepada bangsa dan negara juga jangan ditanya," kata Johnny di gedung DPR, Jakarta, Senin 9 Oktober 2017.

Ia menjelaskan Indonesia saat ini tak bisa mengucilkan diri dari konstelasi pertarungan tingkat global. Di dalam negeri juga tidak bisa dihindari praktik-praktik perang proxy terjadi. Gatot menjadi salah satu yang cukup paham dan punya pengalaman yang berhubungan dengan pertahanan negara di bidang proxy war.

"Kita inginkan program hebat yang sudah dilaksanakan dan sedang nanti berkelanjutan sampai selesai. Tapi kita juga butuh nanti seorang wapres yang memahami betul soal Indonesian Global Defence, tentang kontinuitas pembangunan nasional, yang memahami dan mempertahankan konsensus kebangsaan kita," kata Johnny.

Menurutnya, masyarakat Indonesia berada dalam konstelasi politik di mana perubahan ideologi begitu cepatnya bisa terjadi. Lalu serangan serangan ideologi negara di banyak negara saat ini terjadi.

"Jangan sampai itu terjadi di Indonesia. Salah satu termasuk dalam hal ini untuk memastikan menjaga ideologi negara, menjaga konstitusi negara," lanjut Johnny. (ren)