Wahidin Halim Menang Telak di TPS 2 Tempatnya Mencoblos

Calon gubernur Banten, Wahidin Halim, mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 2 RT 02/01, Pinang, Kota Tangerang, pada Rabu pagi, 15 Februari 2017.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anissa Maulida

VIVA.co.id – Calon Gubernur Banten nomor urut 1, Wahidin Halim, berhasil menang telak di TPS 2 RT 02/01, Kelurahan Pinang, Kota Tangerang. Sebelumnya, di TPS 2 itu juga lah Wahidin melakukan pencoblosan pada pagi tadi.

Dari hasil perhitungan surat suara, Wahidin berhasil unggul dengan perolehan 531 suara, berbanding 20 suara yang didapatkan cagub rivalnya yakni Rano Karno.

"Berdasarkan perhitungan yang disaksikan warga serta saksi dari kedua kubu, Pak Wahidin menang dengan 531 suara, sementara Pak Rano hanya mendapat 20 suara dari total 553 surat suara yang masuk. Sementara suara yang tidak sah ada 2 suara," ujar Ketua TPS 2, Sayuti, saat dihubungi Viva.co.id, Rabu 15 Februari 2017.

Data yang dihimpun di TPS 2 ini menunjukkan, dari total 741 pemilik suara, hanya 553 pemilih yang menggunakan hak suaranya di TPS tersebut.

Sementara itu, sebanyak 161 hak suara tercatat tidak ikut berpartisipasi, dalam pesta demokrasi di TPS 2 Kelurahan Pinang, Kota Tangerang tersebut.

"Sebanyak 161 pemilih tidak menggunakan hak pilihnya karena berbagai hal. Ada yang kerja, ada juga yang apatis. Tapi kebanyakan adalah mahasiswa yang kuliah di luar kota," ujar Sayuti.